PPKM Mikro, Polisi Perketat Pengawasan Penumpang di BIM

PKKM mikro bim

Kedatangan penumpang pesawat di Bandara Internasional Minangkabau. [foto: Rahmadi/langgam.id]

Langgam.id - Polsek Bandara Internasional Minangkabau (BIM) Sumatra Barat (Sumbar) memperketat pengawasan penumpang menyusul diperpanjangnya Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Mikro di sejumlah daerah.

Kapolsek BIM, Ipda Akbar Kharisma Tanjung mengatakan pengetatan itu sesuai dengan instruksi Kapolda Sumbar Irjen Toni Hermanto yang memerintahkan pengawasan di gerbang masuk Sumbar via angkutan udara.

“Kita telah siapkan personil, dibantu juga stakeholder terkait untuk melakukan pengawasan di BIM,” kata Akbar, Selasa (6/7/2021).

Baca juga: 4 Kota di Sumbar Kena Pengetatan PPKM Mikro 6-20 Juli 2021

Pengetatan pengawasan di BIM ditujukan untuk penumpang pesawat tujuan Bandara Soekarno Hatta di Cengkareng dan Bandara Halim Perdana Kusuma di Jakarta Timur.

Dia menjelaskan, para penumpang pesawat yang berangkat dari BIM juga harus memperlihatkan hasil tes negatif covid-19 dan sertifikat vaksin. Dia juga meminta calon penumpang di BIM menerapkan protokol kesehatan yang ketat.

“Untuk sertifikat vaksin ini minimal dosis pertama. Sedangkan untuk tes covid-19 ini diambil maksimal dua hari sebelum hari keberangkatan,” ujar Akbar.

Diketahui, pemerintah pusat memperpanjang Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Mikro untuk 43 kabupaten dan kota atau pada 20 provinsi di luar Jawa dan Bali.

Dari 43 kabupaten dan kota tersebut, empat daerah di antaranya berada di Sumatra Barat (Sumbar). Yaitu, Padang, Bukittinggi, Padang Panjang dan Kota Solok. (ABW)

Baca Juga

BPS mencatat pada September 2024, kunjungan wisatawan mancanegara (wisman) ke Sumatra Barat melalui pintu masuk BIM
Kunjungan Wisman ke Sumbar Naik di September 2024, Malaysia Masih Mendominasi
Empat warga Sumatra Barat dievakuasi dari zona perang di Lebanon, Selasa (15/10/2024). Proses evakuasi dilakukan bekerja sama Kemenlu
Empat Warga Sumbar Dievakuasi dari Zona Perang Lebanon, Audy Joinaldy Sambut di BIM
BPS mencatat, jumlah penumpang angkutan udara yang berangkat dan yang datang dari BIM pada Agustus 2024 turun masing-masing
Penumpang Angkutan Udara yang Berangkat dan Datang dari BIM Turun di Agustus 2024
Balai Karantina Pertanian Kelas I Padang melakukan pemusnahan terhadap berbagai produk hewan dan tumbuhan ilegal
Cerah Penyebaran Hama dan Penyakit, Balai Karantina Padang Musnahkan Produk Ilegal di BIM
Jumlah kunjungan wisatawan mancanegara (wisman) yang tercatat datang ke Sumatra Barat melalui pintu masuk BIM
Kunjungan Wisman ke Sumbar di Agustus 2024 Naik, Bule Italia Alami Peningkatan Tertinggi
BPS Sumbar mencatat jumlah penumpang angkutan udara yang berangkat dari BIM pada Juli 2024 mengalami peningkatan
BPS: Jumlah Penumpang Angkutan Udara yang Berangkat dan Datang dari BIM di Juli 2024 Naik