PLN UIW Sumbar Jamin Kelancaran Pasokan Listrik di Momen Nataru

PLN UIW Sumbar Jamin Kelancaran Pasokan Listrik di Momen Nataru

ilustrasi distribusi listrik (Foto: pixabay)

Langgam.id-Perusahaan Listrik Negara (PLN) Unit Induk Wilayah (UIW) Sumatra Barat (Sumbar) siap menjaga kelancaran pasokan listrik saat perayaan Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2021.

GM PLN UIW Sumbar Toni Wahyu Wibowo mengatakan pihaknya telah mengadakan apel petugas dalam rangka Siaga Nataru, Jumat (10/12/2021) lalu.

Acara yang mengangkat tema “Semangat Pelayanan Terbaik dalam Rangka Siaga Natal dan Tahun Baru 2022” ini diadakan serentak di lapangan Kantor PLN UIW Sumbar, serta PLN UP dan PLN ULP.

Dia mengatakan apel petugas Nataru itu adalah bukti komitmen PLN untuk senantiasa menjaga keandalan pasokan listrik guna memastikan seluruh rangkaian perayaan Natal 2021 dan Tahun Baru 2022 di seluruh unit layanan Sumbar dapat berjalan dengan lancar.

"Serta menjaga kehidmatan bagi masyarakat Nasrani yang sedang merayakan hari raya besar keagamaan," katanya dikutip dari infopublik.id, Selasa (14/12/2021).

Dia mengatakan seluruh UP mengaku siap menyambut siaga Nataru dengan petugas siaga yang berpengalaman, perlengkapan yang cukup, dan jaringan yang andal.

UP3 pun telah menentukan lokasi prioritas pada unit kerjanya masing-masing selama Siaga Nataru yang terdiri dari gereja yang tersebar di Sumbar.

Toni juga meminta agar seluruh petugas siaga mengerahkan perhatian khusus untuk pengamanan keandalan jaringan di lokasi prioritas dan titik-titik prioritas lain yang diperlukan. (*/Rahmadi).

Baca Juga

Kantor Pajak Padang Pratama Satu Kebakaran, Satu Bangunan Rusak Berat
Kantor Pajak Padang Pratama Satu Kebakaran, Satu Bangunan Rusak Berat
Bersama PLN dan BINDA Sumbar, Gubernur Mahyeldi Resmikan Penyalaan Listrik Gratis bagi Masyarakat Tanjung Barulak
Bersama PLN dan BINDA Sumbar, Gubernur Mahyeldi Resmikan Penyalaan Listrik Gratis bagi Masyarakat Tanjung Barulak
Tingkatkan Layanan Saat Libur Nataru, Stasiun KA dan BIM Dilengkapi Shuttle Bus
Tingkatkan Layanan Saat Libur Nataru, Stasiun KA dan BIM Dilengkapi Shuttle Bus
Sampai H+1 Natal, Volume Kendaraan di Tol Trans Sumatra Meningkat 41 Persen
Sampai H+1 Natal, Volume Kendaraan di Tol Trans Sumatra Meningkat 41 Persen
Dinas Perdagangan (Disdag) mengingatkan kepada produsen dan pedagang untuk tidak melakukan penimbunan barang jelang Ramadan dan Lebaran 2025.
Harga Bahan Pokok di Padang Melonjak Saat Nataru
PLN Sumbar Siapkan 59 Titik SPKLU di Jalur Mudik dan Destinasi Wisata
PLN Sumbar Siapkan 59 Titik SPKLU di Jalur Mudik dan Destinasi Wisata