Langgam.id - Penjabat (Pj) Wali Kota Padang Andree Algamar didapuk menjadi responden dalam agenda penelitian yang dilakukan Kombes Pol Imran Amir selaku Peserta Didik (Serdik) Sekolah Staf dan Pimpinan Tinggi Lembaga Pendidikan dan Pelatihan (Sespimti) Polri Dikreg Ke-33 T.A 2024.
Audiensi bersama mantan Kapolresta Padang ini dilakukan Andree Algamar bersama sejumlah tokoh dari berbagai lapisan masyarakat di Kota Padang, di Ruangan Rapat Ditbinmas Polda Sumbar, Senin (22/7/2024) lalu.
Andree Algamar menyampaikan rasa bangga sekaligus mendoakan Kombes Pol Imran Amir sukses mengikuti Sespimti Polri yang merupakan pendidikan tertinggi di kepolisian.
"Atas nama pribadi dan Pemerintah Kota Padang, kami menyampaikan selamat bagi Bapak Kombes Pol Imran Amir yang tengah menjalani pendidikan Sespimti Polri. Semoga beliau sukses mengikuti pendidikan bagi para calon jenderal ini," imbuh Pj Wako.
Andree Algamar pun mengungkapkan, pemerintah dan masyarakat Kota Padang sangat merasakan adanya peran penting dari kepolisian di tengah masyarakat.
"Kita berharap senantiasa terjalinnya sinergi dan kolaborasi yang baik antara Polri dengan pemerintah daerah dan stakeholder terkait. Semoga harapan dan masukan yang kita sampaikan pada kesempatan ini, menjadi masukan bagi Bapak Kombes Pol Imran Amir selaku calon jenderal di masa datang," tukas Pj Wako.
Sementara itu Kombes Pol Imran Amir menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada Pj Wali Kota Padang bersama sejumlah tokoh pendidikan, agama dan kebudayaan di Kota Padang yang memberikan masukan bagi dirinya.
"Masukan yang saya terima saya catat dan masukkan ke sebuah karya ilmiah yang tengah saya buat sebagai tugas akhir dalam menyelesaikan pendidikan Sespimti Polri. Tema yang saya angkat yakni "Peningkatan Kepemimpinan yang Presisi Guna Mendukung Pemeliharaan Keamanan dan Ketertiban Masyarakat di Era 4.0 Dalam Rangka Mewujudkan Pembangunan Indonesia Maju"," sebutnya. (*/Fs)