Pj Wako Coffee Morning Bersama DPRD dan Forkopimda Kota Padang Bangun Sinergisitas

Pj Wako Coffee Morning Bersama DPRD dan Forkopimda Kota Padang Bangun Sinergisitas

Pj Wako Padang coffe morning bersama anggota DPRd dan forkopimda. (Foto: Prokopim Padang)

Langgam.id – Penjabat (Pj) Wali Kota Padang Andree Algamar menghadiri coffee morning yang digelar oleh DPRD Kota Padang, di Gedung Bagindo Aziz Chan Balaikota Padang, Aie Pacah, Kamis (12/9/2024) lalu.

Andree Algamar mengajak anggota DPRD Kota Padang memaksimalkan fungsi DPRD, yaitu fungsi penyusunan peraturan daerah, fungsi penyusunan anggaran dan fungsi pengawasan.

“Kami Pemko Padang siap bersinergi dan berkolaborasi dengan DPRD Kota Padang dalam membangun Kota Padang. Kami juga mengharapkan masukan serta pengawasan dalam percepatan pembangunan Kota Padang sebagaimana yang tertuang dalam RPJMD Kota Padang,” ucap Andree Algamar.

Beberapa agenda yang akan dilakukan Pemko Padang bersama DPRD antara lain, Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Perubahan (RAPBD-P) 2024, RAPBD tahun anggaran 2025, dan beberapa Ranperda. Diantaranya Ranperda Inisiatif DPRD, Ranperda Pengelolaan Cadangan Pangan Pemda, Ranperda Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) tahun 2025-2045.

Dalam coffee morning yang dihadiri unsur Forkopimda Kota Padang ini, Andree juga mengajak seluruh unsur Forkopimda Kota Padang untuk menyukseskan Pilkada serentak pada 27 November 2024.

“Kita telah memasuki masa-masa Pilkada. Mari sama-sama kita optimalkan komunikasi untuk mensukseskan Pilkada ini. Mari kita wujudkan Pilkada Kota Padang yang berkualitas dengan suasana damai, sejuk dan penuh kegembiraan,” tuturnya.

Ketua Sementara DPRD Kota Padang Muharlion mengatakan, pihaknya juga siap berkolaborasi serta meningkatkan sinergitas dalam menyelesaikan tanggung jawab sebagai anggota DPRD. Terutama menjalankan fungsi DPRD, yaitu fungsi legislasi, pengawasan, penganggaran yang dilakukan berdasarkan RPJMD.

“Masih banyak pekerjaan kita yang harus kita selesaikan. Tantangan kita ke depan adalah menjaga komunikasi dan terus bekerja sama dalam pembangunan Kota Padang,” tukasnya. (*/Fs)

Baca Juga

Dua ruang terbuka hijau baru yang dibangun Pemko Padang, sudah mulai beroperasi awal Januari 2026 ini. Yaitu Taman Rimbo Kaluang dan
Petugas Kebersihan Disiagakan di Taman Rimbo Kaluang dan Aliran Kenangan, Parkir Gratis
Hadiri Inaugurasi JCI West Sumatra, Wako Padang Ajak Perkuat Kolaborasi
Hadiri Inaugurasi JCI West Sumatra, Wako Padang Ajak Perkuat Kolaborasi
Wako Padang Pastikan Warga Terdampak Bencana Sudah Terdata Sebagai Penerima Bantuan
Wako Padang Pastikan Warga Terdampak Bencana Sudah Terdata Sebagai Penerima Bantuan
Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Padang bergerak cepat melakukan penanganan dengan menormalisasi aliran sungai dan saluran
Pemko Padang Segera Tetapkan Zona Merah Daerah Aliran Sungai
Melihat Wajah Baru Taman Rimbo Kaluang di Pusat Kota Padang
Melihat Wajah Baru Taman Rimbo Kaluang di Pusat Kota Padang
Komunitas Rumah Aktivis Sejahtera Tanam 1 Juta Pohon, Dimulai dari Padang
Komunitas Rumah Aktivis Sejahtera Tanam 1 Juta Pohon, Dimulai dari Padang