Pimpin Upacara HUT ke-53 KORPRI, Wamen ATR Sampaikan Amanat Presiden Prabowo

InfoLanggam - Wakil Menteri Agraria dan Tata Ruang/Wakil Kepala Badan Pertanahan Nasional (Wamen ATR/Waka BPN), Ossy Dermawan memimpin Upacara Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-53 Korps Pegawai Republik Indonesia (KORPRI) Tahun 2024.

Dalam upacara yang berlangsung di Kantor Kementerian ATR/BPN, Jakarta, Jumat (29/11/2024) ini, ia menyampaikan amanat Presiden Prabowo Subianto dengan tema “KORPRI untuk Indonesia”.

“Tema ulang tahun kali ini sangat tepat untuk menggambarkan peran KORPRI dalam perjalanan bangsa ini. Saat ini kita memasuki babak baru pemerintahan setelah melalui proses demokrasi. Mari kita dukung program program pemerintah yang selalu berorientasi pada kesejahteraan rakyat Indonesia,” tutur Wamen Ossy.

Lebih lanjut, Wamen ATR/Waka BPN membacakan, KORPRI merupakan bagian integral dari pemerintahan dan harus terus diperkuat. Sebagai komponen strategis bangsa, KORPRI berperan menjadi perekat dan pemersatu bangsa.

Terdapat beberapa pesan Presiden Prabowo yang bisa menjadi pedoman bagi KORPRI. Pertama, perkuat solidaritas dan kerja sama. Kedua, dorong inovasi dan efisiensi, utamakan pelayanan cepat, hemat, dan transparan melalui teknologi digital dan e-government.

Ketiga, perkuat integritas, disiplin, dan patuh hukum di setiap lini pelayanan. Keempat, pastikan akses pangan sehat, serta bantu penyediaan pangan bergizi bagi kelompok rentan.

Kelima, dukung ketahanan energi transisi ke energi terbarukan kurangi impor dan tingkatkan efisiensi. Keenam, turunkan kemiskinan dan kolaborasikan program pengentasan kemiskinan dengan kementerian terkait. Ketujuh, jaga netralitas dan loyalitas, netral dalam politik, setia kepada kepentingan rakyat dan bangsa.

Adapun petugas upacara kali ini berasal dari pegawai Direktorat Jenderal Survei dan Pemetaan Pertanahan dan Ruang (SPPR) Kementerian ATR/BPN.

Di antaranya Direktur Pengukuran dan Pemetaan Kadastral, Herjon Panggabean selaku perwira upacara, Kepala Subdirektorat Pengukuran dan Pemetaan Ruang, Aulia Latif selaku komandan upacara, beserta jajaran lainnya.

Turut menjadi peserta upacara, jajaran Pejabat Pimpinan Tinggi Madya dan Pratama, para Aparatur Sipil Negara (ASN), serta Pegawai Pemerintah Non Pegawai Negeri (PPNPN) di lingkungan Kementerian ATR/BPN. (*)

Baca Juga

Sertipikat tanah adalah hal fundamental bagi masyarakat karena menjadi bentuk kepastian hukum hak atas tanah yang sah di mata negara.
Sertipikat Tanah Hilang? Begini Cara Mudah Mengurusnya
Wakil Menteri Agraria dan Tata Ruang (Wamen ATR)/Wakil Kepala Badan Pertanahan Nasional (Waka BPN), Ossy Dermawan hadir dalam peresmian
Wamen ATR Ossy Dermawan Hadiri Peresmian Stasiun Whoosh Karawang
Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN), Nusron Wahid menyerahkan Sertipikat Hak Milik (SHM) kepada Gereja
Menteri ATR/Kepala BPN Serahkan Sertipikat untuk Gereja yang Berdiri Sejak 1968
Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) kembali bersinergi dengan PT Pertamina (Persero)
Kementerian ATR/BPN Bersinergi dengan Pertamina di Bidang Pertanahan dan Tata Ruang
Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN), Nusron Wahid mengungkapkan bahwa ilmu pertanahan yang diajarkan
Menteri ATR/BPN Ungkap Ilmu Pertanahan dari STPN Dibutuhkan Seantero Negeri
Wakil Ketua Komisi II DPR RI Apresiasi Sosialisasi Program Strategis Kementerian ATR/BPN
Wakil Ketua Komisi II DPR RI Apresiasi Sosialisasi Program Strategis Kementerian ATR/BPN