Pilkada Agam Ketat: Guspardi Pepet Benni Warlis, AWR Redup

Pilkada Agam Ketat: Guspardi Pepet Benni Warlis, AWR Redup

Foto: AMC

Langgam.id – Pilkada Kabupaten Agam 2024 berlangsung sengit. Berdasarkan hasil hitung cepat, pasangan calon (paslon) nomor urut 02, Benni Warlis-Muhammad Iqbal, diperkirakan unggul dengan perolehan suara tertinggi.

Data dari situs resmi KPU, https://pilkada2024.kpu.go.id/, menunjukkan penghitungan suara di seluruh 1.211 TPS di Kabupaten Agam telah rampung. Pasangan Benni Warlis-Muhammad Iqbal yang diusung oleh PKS dan PPP meraih 55.749 suara atau 29,99 persen.

Berikut hasil lengkap perolehan suara dari empat paslon:

Paslon 01 Guspardi Gaus-Yogi Yolanda: 49.015 suara (26,37 persen).
Paslon 02 Benni Warlis-Muhammad Iqbal: 55.749 suara (29,99 persen).
Paslon 03 Andriwarman-Martias Wanto: 41.940 suara (22,56 persen).
Paslon 04 Irwan Fikri-Asra Faber: 39.184 suara (21,08 persen).

Persaingan antar calon cukup ketat, terutama bagi petahana Andriwarman yang diprediksi gagal melanjutkan ke periode kedua. Guspardi Gaus, mantan anggota DPR RI dari PAN, menempel ketat Benni Warlis. Sementara itu, pasangan Irwan Fikri-Asra Faber berada di posisi buncit dengan perolehan suara terendah.

Perlu dicatat, hasil hitung cepat ini bukan merupakan hasil resmi. Penetapan pemenang Pilkada Agam 2024 akan dilakukan oleh KPU berdasarkan rekapitulasi resmi yang sesuai jadwal.

Pilkada Agam kali ini diwarnai oleh dukungan dari berbagai partai politik:

Paslon 01 Guspardi Gaus-Yogi Yolanda: diusung oleh PDI Perjuangan, Hanura, PKB, Buruh, dan Partai Ummat.
Paslon 02 Benni Warlis-Muhammad Iqbal: didukung oleh PKS dan PPP.
Paslon 03 Andriwarman-Martias Wanto: diusung oleh PAN, Gerindra, Golkar, dan PBB.
Paslon 04 Irwan Fikri-Asra Faber: diusung oleh Partai Demokrat dan NasDem. (*/Fs)

Langgam.id mencoba merangkum hasil hitung cepat dari berbagai sumber dan kanal https://pilkada2024.kpu.go.id/ Pilkada serentak di Sumatera Barat.

Kabupaten Agam: 1211/1211 TPS (100 %)

Paslon 01 Guspardi Gaus-Yogi Yolanda – 49.015 suara (26.37 %)
Paslon 02 Benni Warlis-Muhammad Iqbal – 55.749 suara (29.99 %)
Paslon 03 Andri Warman-Martias Wanto – 41.940 suara (22.56 %)
Paslon 04 Irwan Fikri-Asra Faber – 39.184 suara (21.08 %)

Perlu dicatat, hasil hitung cepat ini bukan merupakan hasil resmi. Penetapan pemenang Pilbup Agam akan dilakukan oleh KPU berdasarkan rekapitulasi resmi.

Baca Juga

Persaingan ketat terjadi dalam Pemilihan Wali Kota (Pilwako) Padang 2024 di TPS 004 Ulak Karang, Kecamatan Padang Utara. TPS ini menjadi
Survei Spektrum Politika di Agam: 3 Paslon Bersaing Ketat
KPU Agam melaksanakan pengundian dan penetapan nomor urut pasangan calon (paslon) Bupati dan Wakil Bupati Agam periode 2025-2030 pada Pilkada
Pilkada Agam: Guspardi–Yogi 1, Benni–Muhammad Iqbal 2, Andri–Martias 3, Irwan–Asra 4
Diusung Partai Demokrat dan Nasdem, Irwan Fikri-Asra Faber Resmi Daftar ke KPU Agam
Diusung Partai Demokrat dan Nasdem, Irwan Fikri-Asra Faber Resmi Daftar ke KPU Agam
Memastikan kesiapan semua pihak terkait pengamanan serta memantapkan strategi agar Pilkada berjalan aman, Polres Agam mengadakan rapat
Pastikan Pilkada Berjalan Aman, Polres Agam Petakan Lokasi Rawan Konflik dan Bencana
Profil Andi Warman dan Martias Wanto yang Didukung Partai Gerinda Maju Pilkada Agam
Profil Andi Warman dan Martias Wanto yang Didukung Partai Gerinda Maju Pilkada Agam
PKS Usung Reido Deskumar Maju di Pilkada Agam
PKS Usung Reido Deskumar Maju di Pilkada Agam