Pertina Padang Panjang Hidupkan Latih Tanding Tinju Amatir se-Sumbar

Pertina Padang Panjang Hidupkan Latih Tanding Tinju Amatir se-Sumbar

Latih tanding tinju amatir di Padang Panjang. [Foto: Kominfo Padang Panjang]

Berita Padang Panjang - berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini: Pertina Padang Panjang Hidupkan Latih Tanding Tinju Amatir se-Sumbar.

Langgam.id - Persatuan Tinju Amatir Indonesia (Pertina) Cabang Padang Panjang menghidupkan kembali kegiatan latih tanding tinju amatir.

Ketua Bidang Wasit Hakim Pertina Sumbar Arifni mengatakan, latih tanding tinju mesti digiatkan untuk melahirkan atlet-atlet berkualitas. Tidak mungkin seseorang dapat meraih prestasi tanpa latih tanding.

Latih tanding itu diharapkan mendapat dukungan dari semua pihak. Termasuk, pelatih-pelatih terbaik Sumatra Barat sehingga melahirkan atlet berprestasi di Sumbar

Dia juga berharap Padang Panjang memiliki ring tinju yang berkualitas. Fasilitas latih tinju yang bagus, lanjutnya, akan menambah minat dan bakat calon-calon atlet lain di Padang Panjang.

"Dengan adanya latih tinju ini, semoga Padang Panjang memiliki petinju berkualitas nantinya," kata Arifni dikutip Langgam.id dari Kominfo Padang Panjang, Senin (21/2/2022).

Wakil Wali Kota Padang Asrul mengucapkan terima kasih pada Pertina Padang Panjang yang telah menghidupkan kembali olah raga tinju amatir di sana. Hal itu disampaikan Asrul saat membuka langsung kegiatan secara resmi, Minggu (20/2/2022).

Latih tanding tinju diadakan Pertina Padang Panjang di aula Brimob Padang Panjang. "Kami berterima kasih kepada Pertina yang menghidupkan kembali olahraga ini. Sudah vakum dari tahun 2020 lalu," kata Asrul.

Wawako Asrul menyaksikan langsung eksibisi junior saat mengawali latih tanding. Partai eksibisi junior yang disaksikan atas nama Jones (9) asal Kota Bukittinggi dan Nabil (9) asal Kota Padang Panjang.

Baca juga: 59 Petinju di Padang Berebut 15 Keping Medali Emas

Ikut hadir pada pembukaan, Forkopimda, Pembina Pertina Padang Panjang, Danyon Pelopor Brimob, Jenrival, Pertina Padang Panjang, serta undangan lainnya.

Dapatkan update berita Padang Panjang – berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini dari Langgam.id. Mari bergabung di Grup Telegram Langgam.id News Update, caranya klik https://t.me/langgamid, kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca Juga

Permasalahan baru yang menimpa umat Islam yakni terkait daftar nama-nama ustadz kondang yang terdaftar dalam jaringan radikalisme.
Pergeseran Nilai Muhammadiyah Sumbar dalam Politik?
Kepala Balai Pelayanan Pelindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Sumbar, Bayu Aryadhi mengungkapkan bahwa konflik yang terjadi
BP2MI: Tidak Ada Pekerja Migran Indonesia dari Sumbar di Zona Konflik
BNNP Sumbar Gagalkan Penyelundupan Setengah Ton Ganja di Kabupaten Pasaman 
BNNP Sumbar Gagalkan Penyelundupan Setengah Ton Ganja di Kabupaten Pasaman 
Ahmad Hafidz
Nagari Creative Hub: Penggerak Ekonomi Masyarakat
Sebanyak 14 anggota DPR RI dan 4 anggota DPD RI terpilih asal Sumatra Barat untuk periode 2024-2029 telah dilantik pada 1 Oktober 2024
Harta Kekayaan Anggota DPR dan DPD Asal Sumbar: Mulyadi Terkaya, Cerint Iralloza Terendah
Menteri BUMN Erick Thohir telah menyetujui pengalihan lahan PT Kereta Api Indonesia (KAI) untuk pengembangan RSUP M Djamil Kota Padang.
Flyover Sitinjau Lauik Segera Dibangun, Andre: Pemenang Lelang Diumumkan 7 Oktober 2024