Pendaftaran Wisuda ke-91 Tahun 2024 UIN Imam Bonjol Padang Diperpanjang

Universitas Islam Negeri (UIN) Imam Bonjol Padang mengeluarkan pengumuman tentang pelaksanaan wisuda angkatan ke-91. Dalam pengumuman tersebut

Suasana prosesi wisuda angkatan ke-88 UIN Imam Bonjol. [Foto: Langgam]

InfoLanggam – Universitas Islam Negeri (UIN) Imam Bonjol Padang memperpanjang pendaftaran wisuda ke-91 tahun 2024. Hal itu diketahui dari postingan di akun Instagram, @uinimambonjolpadang pada Kamis (28/3/2024).

Dalam postingan itu berisi pengumuman dari Wakil Rektor Bidang Akademik dan Kelembagaan UIN Imam Bonjol Padang, Yasrul Huda terkait perpanjangan pendaftaran wisuda angkatan ke-91 tahun 2024.

“Sehubungan dengan adanya kegiatan Workshop Pengisian Instrumen Akreditasi UIN Imam Bonjol Padang pada tanggal 27-29 Maret 2024, maka bersama ini kami sampaikan kepada seluruh calon wisudawan/wisudawati Program Diploma, Sarjana, Magister, dan Doktor Universitas Islam Negeri Imam Bonjol Padang Angkatan ke-91 Tahun 2024 bahwa pendaftaran wisuda yang awalnya berakhir pada tanggal 30 Maret 2024 diperpanjang sampai tanggal 1 April 2024,” bunyi pengumuman tersebut.

Sebelumnya, UIN Imam Bonjol Padang membuka pendaftaran wisuda ke-91 tahun 2024 untuk program diploma, program sarjana, program magister dan program doktor dimulai pada 26-30 Maret 2024.

Pengumuman pendaftaran wisuda ke-91 ini tahun 2024 ini diumumkan UIN Imam Bonjol di situsnya, uinib.ac.id, yang ditandatangani Wakil Rektor Bidang Akademik dan Kelembagaan, Yasrul Huda pada Senin (25/3/2024). (*)

Baca Juga

UIN Imam Bonjol Padang melepas 30 peserta Student Writing Academy untuk mengikuti program penguatan literasi akademik di Sleman.
UIN IB Lepas 30 Peserta Student Writing Academy Ikuti Program Penguatan Literasi Akademik
UIN Imam Bonjol Padang menerima kunjungan resmi dari Institut Agama Islam Tafaqquh Fiddin (IAITF) Dumai dan Universiti Teknologi MARA (UiTM)
Perkuat Jejaring Akademik, UIN IB Padang Terima Kunjungan IAITF Dumai dan UiTM Melaka
UIN Imam Bonjol Padang mengikuti tahap presentasi Uji Publik Keterbukaan Informasi Badan Publik Tahun 2025 yang diselenggarakan
UIN IB Padang Ikuti Tahap Presentasi Uji Publik KIP, Siap Jadi Badan Publik Informatif 2025
Pascasarjana UIN Imam Bonjol Padang menggelar Annual International Conference on Education and Islamic Studies (AICEIS) ke-4,
Pascasarjana UIN IB Padang Gelar AICEIS ke-4 dalam Rangka Dies Natalis ke-59
Wakil Rektor II UIN Imam Bonjol Padang, Dr Lukmanul Hakim M Ag menutup kegiatan Expo Kemandirian Pesantren di aula Gedung J Kampus II
Tutup Expo Kemandirian Pesantren UIN IB, WR II Dorong Peserta Terus Kembangkan Potensi Diri
Rektor UIN Imam Bonjol Padang, Prof Dr Hj Martin Kustati MPd membuka kegiatan Pembinaan Aparatur Sipil Negara (ASN) perguruan tinggi tersebut
Pembinaan ASN UIN IB Padang, Kemenag Ingatkan untuk Kontrol Diri Gunakan Medsos