Langgam.id - Komunikasi efektif sangat dibutuhkan dalam menghadapi situasi kebencanaan. Tanpa komunikasi, rencana dan sasaran penyelamatan di suatu peristiwa tidak akan berjalan dengan baik.
"Koordinasi stakeholder dalam berkoordinasi harus efektif. Penanganan bencana butuh peran komunikasi yang baik," kata pakar komunikasi dan motivator, Aqua Dwipayana ketika memberikan penyegaran kepada perwakilan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) se-Sumbar di Padang, Rabu (20/11/2019).
Ketika bencana datang, BPBD harus memastikan koordinasi terjalin dengan baik. Sehingga langkah-langkah penanganan bencana tersusun sesuai target.
"Saya yakin dengan komunikasi yang baik maka penanganan juga baik. Ini juga yang ditekan Kepala BNPB, Doni Monardo," bebernya.
Sementara itu, Kepala Pelaksana BPBD Sumbar, Erman Rahman, mengatakan Sumbar daerah tinggi resiko bencana. Pihaknya ingin menyamakan prespsi dalam penanganan kebencanaan dengan koordinasi.
"Kami tidak bisa bekerja sendiri dalam penanganan bencana. Karena untuk itu mesti terkoordinasi antara semua pihak," ujarnya. (*/ICA)