Pemko Padang Komit Capai P3DN di Atas 70 Persen

Langgam.id– Sekretaris Daerah Kota Padang, Andree Algamar, secara resmi membuka kegiatan Business Matching “Belanja Produk Dalam Negeri” yang berlangsung di ruang Bagindo Aziz Chan, Balai Kota Padang, pada Kamis (27/2/2025).

Dalam sambutannya, Andree Algamar menekankan pentingnya mendukung produk lokal untuk mendorong pertumbuhan ekonomi daerah.

“Dengan meningkatkan belanja produk dalam negeri, kita tidak hanya memperkuat industri lokal tetapi juga menciptakan lapangan kerja dan mendorong inovasi di berbagai sektor usaha,” ujarnya.

Andree juga mengungkapkan bahwa Pemerintah Kota Padang di bawah kepemimpinan Wali Kota Fadly Amran dan Wakil Wali Kota Maigus Nasir terus menunjukkan komitmen dalam Peningkatan Penggunaan Produk Dalam Negeri (P3DN). Tercatat, nilai komitmen P3DN Kota Padang meningkat dari 53,06 persen pada tahun 2023 menjadi 67,47 persen pada tahun 2024.

“Dengan digelarnya kegiatan Business Matching ini, kita berharap nilai P3DN dapat meningkat diatas 70 persen pada tahun 2025,” tambah Sekda didampingi oleh Asisten Perekonomian dan Pembangunan Didi Aryadi.

Kepala Bagian Pengadaan Barang dan Jasa (BPBJ) Kota Padang Malvi Hendri, menjelaskan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk mempertemukan secara langsung penyedia dengan pelaku industri yang memiliki sertifikat Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN).

“Kegiatan ini melibatkan para pengguna anggaran, kuasa pengguna anggaran, pejabat pembuat komitmen, pejabat pengadaan barang dan jasa, serta pejabat pelaksana teknis kegiatan di lingkungan Pemerintah Kota Padang. Dalam kesempatan ini kita juga bekerja sama dengan PT Ayooklik Jbros Teknologi untuk mensosialisasikan produk dalam negeri,” sebut Malvi Hendri. (*/Fs)

Tag:

Baca Juga

Bupati Tanah Datar, Eka Putra melantik dan mengambil sumpah jabatan sebanyak 28 pejabat manajerial di lingkungan Pemkab Tanah Datar,
Lantik 28 Pejabat Baru, Bupati Tanah Datar: Kita Ini Pelayan Masyarakat, Jangan Minta Dilayani
BPBD Evakuasi Ibu Hamil Terjebak Banjir Kota Padang
BPBD Evakuasi Ibu Hamil Terjebak Banjir Kota Padang
Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) BKO Kecamatan Pauh mengamankan puluhan pelajar yang kedapatan membolos dari jam pelajaran pada Jumat
Satpol PP Padang Amankan Puluhan Pelajar Bolos Sekolah, 2 di Antaranya Bawa Sajam
Tim Kementerian Pekerjaan Umum (PU) meninjau lokasi rencana pembangunan Sekolah Rakyat (SR) di Nagari Sungai Kambut, Kecamatan Pulau Punjung,
Tim Pusat Tinjau Lokasi Sekolah Rakyat di Dharmasraya, Mulai Dibangun 23 Desember
Kepala Pelaksana BPBD Tanah Datar, Ermon Revlin mengimbau masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan mengingat sejumlah wilayah di daerah
Cuaca Ekstrem, BPBD Tanah Datar Imbau Warga Tingkatkan Kewaspadaan
UIN Imam Bonjol Padang menerima kunjungan resmi dari Institut Agama Islam Tafaqquh Fiddin (IAITF) Dumai dan Universiti Teknologi MARA (UiTM)
Perkuat Jejaring Akademik, UIN IB Padang Terima Kunjungan IAITF Dumai dan UiTM Melaka