Pemasangan WiFi Tuntas, 45 SMP Negeri di Padang Bisa Nikmati Internet Gratis

Langgam.id – Dinas Kominfo dan Informatika (Diskominfo) sudah menuntaskan pemasangan WiFi di semua SMP negeri di Kota Padang pada Kamis (17/4/2025). Dengan begitu, semua SMP negeri di Padang yang berjumlah 45 sekolah sudah terkoneksi internet gratis.

“Ya, hari ini Diskominfo sudah menuntaskan pemasangan WiFi di semua SMP negeri se-Kota Padang. Jumlahnya sebanyak 45 sekolah,” ujar Kabid Infrastruktur dan Teknologi Informasi (Inti) Diskominfo Kota Padang, Agus Diandra.

Ia mengungkapkan bahwa pemasangan WiFi di semua sekolah itu merupakan salah satu langkah pemerintah daerah setempat untuk menjadikan Kota Padang sebagai kota pintar (Smart City). Hal ini sesuai dengan visi misi Wali Kota Padang Fadly Amran dan Wakil Wali Kota Maigus Nasir.

Dian mengharapkan, dengan sudah terpasangnya WiFi ini, guru dan siswa dapat terbantu dalam proses belajar mengajar.

“Sekarang para guru dan siswa di lingkungan sekolah sudah dapat menggunakan dan mengakses internet gratis tersebut untuk membantu kegiatan belajar mengajar di sekolah,” ucap Dian.

Selain itu, terang Dian, tersedianya akses internet gratis di sekolah juga dipastikan mempermudah proses surat menyurat di sekolah. Hal ini karena sekarang semua sekolah negeri di Kota Padang sudah menggunakan aplikasi Srikandi yang berbasis elektronik.

“Seperti kita ketahui juga, mulai hari ini semua kepala sekolah di Kota Padang sudah melakukan aktivasi TTE di Diskominfo. Tersedianya akses internet tentu juga sangat dibutuhkan untuk menjalankan aplikasi Srikandi,” beber Dian. (*/yki)

Baca Juga

Disdikbud Padang mengeluarkan Surat Edaran Nomor: 400.3/56/Dikbud-Pdg/XI/2025 tentang libur sementara dan kegiatan belajar mengajar daring
Cuaca Ekstrem, Disdikbud Padang Liburkan Siswa dan Belajar Daring hingga 29 November
Jembatan Gunung Nago yang berada di Kelurahan Lambung Bukik, Kecamatan Pauh, Kota Padang, putus pada Kamis (27/11/2025) pagi.
Jembatan Gunung Nago di Pauh Padang Putus
Percepat Pemulihan Pasca Bencana, Wako Padang Kunjungi Korban Banjir di Lambung Bukik
Percepat Pemulihan Pasca Bencana, Wako Padang Kunjungi Korban Banjir di Lambung Bukik
Pusdalops BPBD Catat 27.433 Warga Padang Terdampak Banjir
Pusdalops BPBD Catat 27.433 Warga Padang Terdampak Banjir
Hujan dengan intensitas cukup lebat menyebabkan banjir di Jalan Batu Busuk RT 01 RW 3, Kelurahan Lambung Bukit, Kecamatan Pauh, Kota Padang,
Banjir di Kelurahan Lambung Bukit Padang, 50 KK Dievakuasi
Paripurna DPRD Padang: Wako Komit Tetap Lanjutkan Program Unggulan
Paripurna DPRD Padang: Wako Komit Tetap Lanjutkan Program Unggulan