Pemain Persikopa Pariaman Reyhan Bagus Syahputra Direkrut Persita Tangerang

Satu pemain Persikopa Kota Pariaman, Reyhan Bagus Syahputra, direkrut oleh klub Persita Tangerang. Reyhan pun sudah menandatangani perjanjian

Rayhan Bagus Syahputra sudah menandatangani perjanjian kontrak kerja dengan Persita Tangerang. [foto: Pemko Pariaman]

Langgam.id - Satu pemain Persikopa Kota Pariaman, Reyhan Bagus Syahputra, direkrut oleh klub Persita Tangerang. Reyhan pun sudah menandatangani perjanjian kontrak kerja dengan klub tersebut pada Kamis (1/8/2024).

Diketahui, Reyhan dikontrak oleh Persita Tangerang selama tiga tahun kedepan dan bermain di skuad Timnas U-20.

Bergabung Reyhan dengan klub Liga 1 tersebut tentunya berkat prestasi yang diraih oleh Persikopa Pariaman yang berhasil menjadi runner up Piala Soeratin U-17 tingkat Nasional tahun 2023-2024,

Penjabat (Pj) Wali Kota Pariaman, Roberia bersyukur dengan direkrutnya Reyhan oleh Persita Tangerang. Setelah sebelumnya ada Muhammad Rizal, ada satu lagi anak asuh Persikopa Pariaman membuat bangga masyarakat Pariaman karena direkrut Persita Tangerang.

“Kita patut bangga, karena imbas dari prestasi yang diraih oleh Persikopa pada Piala Soeratin U-17 tingkat nasional kemarin kita diperhitungkan di tingkat nasional. Buktinya dua orang eks pemain Persikopa direkrut klub besar Indonesia,” ungkap Roberia dalam keterangannya, Jumat (2/8/2024).

Roberia mengatakan, bahwa dikontraknya pemain Persikopa ini tidak hanya membanggakan Kota Pariaman saja. Namun juga menjadi kebanggaan bagi Sumbar karena bertambahnya pemain muda asal Minangkabau yang berlaga di ajang Liga I Indonesia.

Reyhan Bagus Syahputra sendiri merupakan kelahiran Pariaman 24 Februari 2006. Ia merupakan putra dari Syahrifuddin, warga Desa Jati Hilir, Kecamatan Pariaman Tengah, Kota Pariaman. (*/yki)

Baca Juga

Percepatan Digitalisasi Transaksi Daerah, Pemko Pariaman Gandeng Bank Nagari
Percepatan Digitalisasi Transaksi Daerah, Pemko Pariaman Gandeng Bank Nagari
Berkontribusi dalam Pengelolaan Sampah, KAI Divre II Sumbar Terima Piagam Penghargaan dari Pemko Pariaman
Berkontribusi dalam Pengelolaan Sampah, KAI Divre II Sumbar Terima Piagam Penghargaan dari Pemko Pariaman
Pemko Pariaman akan menggelar iven pariwisata Pariaman Barayo 2025 pada 1-7 April mendatang. Pariaman Barayo merupakan salah iven
Pariaman Barayo 2025 Digelar 1-7 April, Ada 11 Destinasi Wisata yang Bisa Dikunjungi
Wali Kota Pariaman, Yota Balad dan Wawako Mulyadi meninjau pemberian makanan bergizi gratis (MBG) selama Ramadan di
Tinjau Pemberian MBG Edisi Ramadan, Wako Pariaman: Siswa Suka Menu Baru Ini
Pemko Pariaman Gandeng UBH Perkuat Program Saga Saja untuk Lahirkan Sarjana Unggul
Pemko Pariaman Gandeng UBH Perkuat Program Saga Saja untuk Lahirkan Sarjana Unggul
Penyerahan memori serah terima jabatan Pejabat Wali Kota Pariaman periode 12 Oktober 2023 hingga19 Februari 2025 kepada Wali Kota
Sertijab Wali Kota Pariaman, Yota Balad-Mulyadi Terima Memori Jabatan