Pasangan Iqbal-Amasrul Jadi yang Pertama Daftar Pilkada Padang

Pasangan Iqbal-Amasrul Jadi yang Pertama Daftar Pilkada Padang

Foto: Info Publik Padang

Langgam.id – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Padang telah menerima berkas persyaratan pasangan calon (Paslon) Pilkada Muhammad Iqbal dan Amasrul pada Selasa (27/8/2024). Pasangan ini menjadi yang pertama mendaftarkan diri ke KPU Kota Padang.

Ketua KPU Kota Padang, Dorri Putra, menyatakan bahwa setelah dilakukan pemeriksaan awal, berkas persyaratan pasangan yang didukung oleh Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dan Partai Demokrat tersebut dinyatakan lengkap. "Selanjutnya, KPU Padang akan melakukan pemeriksaan mendalam untuk memastikan kelengkapan dan kebenaran berkas Paslon Iqbal-Amasrul," ujar Dorri, dilansir dari Info Publik Padang, Rabu (28/8/2024).

Dorri menjelaskan bahwa syarat pendaftaran mencakup dua jenis berkas, yaitu berkas pencalonan dan berkas calon itu sendiri. Berkas pencalonan meliputi dukungan dari partai politik di tingkat pusat dan Kota Padang, yang ditandatangani oleh ketua dan sekretaris partai pendukung. "Berkas tersebut kemudian dicocokkan dengan data yang diunggah ke aplikasi Silon dan berkas hardcopy yang diserahkan," jelasnya.

Selain itu, berkas calon meliputi surat pernyataan calon, ijazah, KTP, NPWP, serta dokumen lainnya seperti LHKPN (Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara), surat tidak pailit dari pengadilan niaga, dan SKCK dari kepolisian. "Kami memberikan tanda terima sebagai bukti kelengkapan. Jika syarat pencalonan dinyatakan lengkap dan benar, maka berkas tersebut akan ditandai sebagai valid," tambah Dorri.

Dorri juga menginformasikan bahwa pasangan calon akan menjalani pemeriksaan kesehatan di Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) M Djamil Padang pada 30 Agustus hingga 2 September 2024. Proses verifikasi administrasi akan berlangsung dari 30 Agustus hingga 21 September 2024 untuk memastikan keabsahan dan kelengkapan seluruh dokumen yang diserahkan. (*/Yh)

Tag:

Baca Juga

KPU RI sudah memperkenalkan strategi baru dalam penempatan saksi dan pengawas di Tempat Pemungutan Suara (TPS).
Tempat Duduk Saksi dan Pengawas TPS Kini di Belakang Ketua dan Anggota KPPS, Ini Alasannya
Penjabat (Pj) Wali Kota Pariaman, Roberia mengingatkan kepada pimpinan OPD dan seluruh ASN untuk menjaga netralitas pada Pilkada 2024.
Pj Wako Pariaman Tegaskan ASN Harus Netral dalam Pilkada 2024
Pasangan pimpinan media di Sumatera Barat CEO Langgam.id Andri El Faruqi dan Pemimpin Redaksi Klikpositif.com Andika D Khagen terpilih
CEO Langgam.id Andri El Faruqi Kembali Terpilih Jadi Ketua AMSI Sumbar
Fadly-Maigus Janjikan Solusi Infrastruktur dan Lingkungan, Jamin Tak Ada Jalan Berlubang Jika Terpilih
Fadly-Maigus Janjikan Solusi Infrastruktur dan Lingkungan, Jamin Tak Ada Jalan Berlubang Jika Terpilih
Sebelum kita masuk ke dalam pembahasannya, alangkah baiknya kita mengetahui arti dari mitologi terlebih dahulu. Apa itu mitologi? Mitologi
Mitologi Yunani: Dari Khaos hingga Kekuasaan Olympians
Universitas Muhammadiyah (UM) Sumatera Barat kembali menegaskan posisinya sebagai salah satu perguruan tinggi swasta terbaik di Sumbar.
Terima 2.330 Mahasiswa Baru, Bukti UM Sumatera Barat Salah Satu PT Swasta Terbaik