Paruh Pertama, Semen Padang Ekspor 1,1 Juta Ton Semen dan Klinker

Paruh Pertama, Semen Padang Ekspor 1,1 Juta Ton Semen dan Klinker

Kapal pengangkut material ekspor. (Foto: ist)

Langgam.id - Selama Semester pertama tahun 2021 atau paruh pertama tahun ini, PT Semen Padang telah mencatatkan total ekspor semen dan klinker sebesar 1,113,568.77 metric ton (MT) atau 1,1 juta ton ke sejumlah negara.

Realisasi ekspor perseroan sepanjang tahun ini meningkat 52 persen dibandingkan dengan semester I tahun 2020 atau hanya terealisasi sebesar 732,984 MT.

Group Head of Sales SIG Rahman Kurniawan pada Rabu (21/7/2021) mengapresiasi kinerja PT Semen Padang yang mampu mencatatkan peningkatan ekspor pada semester I tahun ini. "Meski pandemi, kawan-kawan tetap bersemangat dalam meningkatkan ekspor. Semoga pada semester II tahun 2021 ini, juga terjadi peningkatan," ujarnya.

Rahman merinci, tujuan ekspor semen dan klinker selama semester I tahun 2021 ini ada enam negara yakni, Australia, Maldives, Sri Lanka, Bangladesh, Filiphina dan Myanmar.

Untuk Australia, Maldives dan Sri Lanka, PT Semen Padang mengekspor semen tipe OPC (52.5N) dan OPC (42.5N). Sedangkan klinker, diekspor ke Bangladesh, Filiphina dan Myanmar.

Ekspor semen dan klinker ke berbagai negara oleh PT Semen Padang sudah berlangsung sejak 2008. PT Semen Padang adalah perusahaan semen pertama yang berada di bawah holding SIG yang mengekspor semen ke Australia sejak 2016. (rls)

Baca Juga

Komit Cetak Generasi Juara, Kejurda Tenis Sumatera 2025 PT Semen Padang Resmi Ditutup
Komit Cetak Generasi Juara, Kejurda Tenis Sumatera 2025 PT Semen Padang Resmi Ditutup
Pemanasan Menuju Kejurnas, 110 Atlet Berlaga di Kejurda Tenis Junior Semen Padang 2025
Pemanasan Menuju Kejurnas, 110 Atlet Berlaga di Kejurda Tenis Junior Semen Padang 2025
Semen Padang Dukung Sekolah Perempuan Baringin, Kembangkan Budidaya Jamur Tiram
Semen Padang Dukung Sekolah Perempuan Baringin, Kembangkan Budidaya Jamur Tiram
Terbesar Sepanjang Sejarah, PT Semen Padang Produksi Shell Kiln Seberat 138 Ton
Terbesar Sepanjang Sejarah, PT Semen Padang Produksi Shell Kiln Seberat 138 Ton
Seratusan Insan Tenis Sumbar Bersilaturahmi di Lapangan Semen Padang
Seratusan Insan Tenis Sumbar Bersilaturahmi di Lapangan Semen Padang
Ribuan Jemaah Padati Salat Ied di Plaza Kantor Pusat PT Semen Padang
Ribuan Jemaah Padati Salat Ied di Plaza Kantor Pusat PT Semen Padang