Optimalkan Koordinasi Penanganan Bencana, Gubernur Berkantor di Bukittinggi

Optimalkan Koordinasi Penanganan Bencana, Gubernur Berkantor di Bukittinggi

Gubernur Sumatra Barat Mahyeldi Ansharullah. (Foto: Adp Sumbar)

Langgam.id – Gubernur Sumatera Barat (Sumbar), Mahyeldi Ansharullah memilih berkantor di Gedung Tri Arga Bukittinggi selama beberapa hari kedepan, guna mengoptimalkan koordinasi lintas sektoral dalam penanganan dampak bencana banjir bandang yang melanda sejumlah daerah di Sumbar.

“InsyaAllah. Besok akan kita mulai (berkantor di Bukittinggi),”ungkap Mahyeldi dikutip dari Adp Sumbar, Selasa (14/5/2024).

Dijelaskannya, secara jarak antara Kantor Gubernur dengan lokasi bencana sebetulnya tidak terlalu jauh. Seperti Bukit Batabuah, Kecamatan Canduang Kabupaten Agam jaraknya dari Kota Padang lebih kurang 104 kilometer, sedangkan ke Kabupaten Tanah Datar jaraknya 133 kilometer.

Dalam kondisi normal, menuju ke dua lokasi tersebut bisa ditempuh dalam waktu 1,5 jam dengan berkendara. Namun, saat ini waktu tempuhnya lebih lama, bisa menjadi 4 sampai 5 jam, sebab harus memutar akibat jalan utama penghubung kedua daerah tersebut putus total diterjang banjir bandang.

“Dengan berkantor di Bukittinggi, saya akan lebih dekat dengan masyarakat terdampak,” tegasnya.

Diketahui, banjir bandang melanda Sumbar pada Sabtu (11/5), menyebabkan kerusakan dan korban jiwa pada 3 daerah. Yakni Kota Padang Panjang, Kabupaten Agam, dan Kabupaten Tanah Datar. Bencana itu juga menyebabkan jalan nasional penghubung Padang-Bukittinggi via Lembah Anai putus total. (*/Fs)

Baca Juga

Gubernur Mahyeldi Diwisuda dari Universiti Islam Antarabangsa Sultan Abdul Halim Mu’adzam Shah
Gubernur Mahyeldi Diwisuda dari Universiti Islam Antarabangsa Sultan Abdul Halim Mu’adzam Shah
Gubernur Mahyeldi Sambut Kedatangan Muhibuddin Kajati Sumbar yang Baru
Gubernur Mahyeldi Sambut Kedatangan Muhibuddin Kajati Sumbar yang Baru
Bertemu Produser Film 'Nia', Gubernur Mahyeldi: Semoga jadi Inspirasi dan Berdampak Positif
Bertemu Produser Film ‘Nia’, Gubernur Mahyeldi: Semoga jadi Inspirasi dan Berdampak Positif
Insiden 'Glamping Maut' di Alahan Panjang, Gubernur Minta Pengawasan Penginapan Diperketat
Insiden ‘Glamping Maut’ di Alahan Panjang, Gubernur Minta Pengawasan Penginapan Diperketat
Gubernur Mahyeldi Ikut Meriahkan Jalan Sehat DPP PPI Sumbar
Gubernur Mahyeldi Ikut Meriahkan Jalan Sehat DPP PPI Sumbar
Gubernur Mahyeldi Ingatkan Program MBG Harus jadi Penggerak Ekonomi Nagari
Gubernur Mahyeldi Ingatkan Program MBG Harus jadi Penggerak Ekonomi Nagari