Mutasi Polri, AKBP Apri Wibowo Jabat Kapolresta Padang, Kombes Ferry Harahap ke Polda NTT

Langgam.id- Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo merotasi dan mutasi besar-besaran.  Salah satunya jabatan Kapolresta Padang.

Mutasi tertuang pada Surat Telegram Kapolri nomor ST/489/III/KEP./2025 tanggal 12 Maret 2025. Mutasi Polri ini ditandatangani Irwasum Komjen Pol Prof Dr Dedi Prasetyo.

Dalam Surat Telegram Kapolri itu tertulis, Kapolresta Padang dijabat AKBP Apri Wibowo. AKBP Apri menggantikan Kombes Ferry Harahap yang dimutasi menjadi Kepala SPN Polda NTT. 

AKBP Apri sudah menduduki sejumlah jabatan di  lingkungan Polda Sumbar Sumbar. Saat ini dia menjabat Wakapolres Bukittinggi. 

Sebelum ke Bukittinggi, Apri menjabat Kapolres Solok pada 2021. Dia juga pernah menduduki jabatan Kapolres Padang Panjang pada 2020.

Kombes Ferry dilantik sebagai Kapolres Padang pada 3 Juni 2022. Dia menggantikan Kombes Imran Amir yang pindah ke Polda Jateng.

Kadiv Humas Polri Irjen Sandi Nugroho mengatakan, rotasi dan mutasi wajar dalam dinamika Polri. Pergantian ini untuk penyegaran dan juga bagian dari pembinaan karir.

“Ini untuk meningkatkan profesionalisme anggota,” ujarnya, dalam keterangan tertulis, pada Kamis (13/03/2025) 

Baca Juga

Sejumlah Pejabat Utama (PJU) dan Kapolres di jajaran Kepolisian Daerah (Polda) Sumatra Barat (Sumbar) Sumbar dimutasi. Mutasi tersebut
Kapolri Mutasi 10 PJU Polda Sumbar, Ini Daftar Lengkapnya
Kapolri Ganti 7 Kapolres di Sumbar 
Kapolri Ganti 7 Kapolres di Sumbar 
Raih Doktor dari Unsri, Plt Gubernur Sumbar Beri Apresiasi Kapolresta Padang
Raih Doktor dari Unsri, Plt Gubernur Sumbar Beri Apresiasi Kapolresta Padang
Sejumlah Pejabat Utama (PJU) dan Kapolres di jajaran Kepolisian Daerah (Polda) Sumatra Barat (Sumbar) Sumbar dimutasi. Mutasi tersebut
Sejumlah PJU dan Kapolres di Sumbar Diganti, Ini Daftarnya
Dirlantas Polda Sumbar Dwi Nur Setiawan
Kapolri Tunjuk Kombes Dwi Nur Setiawan Jadi Dirlantas Polda Sumbar
Kapolri Mutasi Kapolda Sumbar Irjen Teddy Minahasa ke Polda Jatim
Kapolri Mutasi Kapolda Sumbar Irjen Teddy Minahasa ke Polda Jatim