Mulyadi Temui Menteri PU, Bahas Percepatan Penyelesaian Infrastruktur di Sumbar

Langgam.id – Anggota DPR RI dari Fraksi Demokrat, Mulyadi, mengadakan pertemuan dengan Menteri Pekerjaan Umum (PU), Dody Hanggodo, di Jakarta Selatan, Kamis (5/12/2024). Pertemuan ini membahas berbagai isu strategis, terutama terkait pembangunan infrastruktur di Sumatera Barat (Sumbar).

“Diskusi kami fokus pada langkah-langkah penyelesaian persoalan infrastruktur di Sumbar, termasuk upaya mendukung pemulihan pascabencana,” ujar Mulyadi, yang juga menjabat Ketua DPD Partai Demokrat Sumbar dan anggota DPR RI Komisi XII, usai pertemuan tersebut.

Mulyadi mengungkapkan, bencana alam seperti banjir dan longsor yang kerap terjadi di Sumbar belakangan ini telah merusak banyak fasilitas infrastruktur. Menurutnya, kerusakan ini memerlukan perhatian serius dari pemerintah pusat.

“Kondisi ini membutuhkan penanganan cepat dan tepat. Selain untuk mitigasi bencana, pemulihan infrastruktur juga penting untuk mencegah dampak yang lebih luas di masa depan,” tuturnya. Ia menambahkan, Menteri PU berencana mengunjungi Sumbar untuk melihat langsung kondisi infrastruktur yang terdampak.

Mulyadi menegaskan bahwa keterbatasan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) menjadi kendala utama dalam pembangunan infrastruktur di Sumbar. Oleh karena itu, dukungan pemerintah pusat menjadi sangat vital.

“Tanpa dukungan pusat, sangat berat bagi Sumbar untuk melakukan perbaikan dan pembangunan infrastruktur secara optimal,” tegasnya.

Mulyadi juga menyebutkan bahwa Dody Hanggodo, yang merupakan koleganya di Partai Demokrat, telah menunjukkan komitmen untuk mendukung Sumbar. “Beliau memahami bahwa infrastruktur adalah urat nadi perekonomian dan menjadi tanggung jawab besar Kementerian PU,” kata Mulyadi.

Dalam beberapa hari terakhir, bencana banjir dan longsor melanda sejumlah daerah di Sumbar seperti Kabupaten Lima Puluh Kota, Pasaman, dan Pesisir Selatan. Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprediksi curah hujan tinggi akan terus berlangsung sepanjang Desember. Masyarakat diimbau untuk tetap waspada terhadap potensi bencana akibat hujan lebat.

Pertemuan ini diharapkan menjadi langkah awal percepatan penyelesaian persoalan infrastruktur di Sumbar sekaligus upaya memperkuat mitigasi bencana di daerah tersebut. (IS/Yh)

Tag:

Baca Juga

Fenomen tanah amblas (sinkhole) terjadi di Jorong Tepi, Nagari Situjuah Batua, Kecamatan Situjuah Limo Nagari, Lereng Gunung Sago,
Kata Guru Besar UNAND Soal Fenomena Sinkhole di Limapuluh Kota
Pemain Semen Padang FC saat sesi latihan beberapa waktu lalu.
Semen Padang FC Kembali Bidik Dua Pemain Asing Baru
Wakil Wali Kota Payakumbuh Elzadaswarman mengajak masyarakat untuk kembali menghidupkan masjid sebagai pusat pembinaan keagamaan, magrib
Wawako Payakumbuh Ajak Hidupkan Kembali Magrib Mengaji Bagi Generasi Muda
Bupati Padang Pariaman John Kenedy Azis (JKA) mengatakan bahwa Kementerian Pekerjaan Umum (PU) melalui Direktorat Jenderal Cipta Karya telah
Normalisasi SPAM, Padang Pariaman Dapat Kucuran Awal Rp204 Miliar dari Kementerian PU
Muhayatul, S.E., M.Si. (Dok. IST)
Kearifan Lokal sebagai Fondasi Ketahanan Sosial–Ekologis, Refleksi Pascabencana
Satpol PP menertibkan sejumlah PKL yang berjualan di atas fasum seperti trotoar dan badan jalan di kawasan Pasar Raya Padang Blok IV,
Satpol PP Tertibkan PKL yang Jualan di Fasum Kawasan Pasar Raya Padang Blok IV