Langgam.id - Pemko Padang menargetkan pendapatan asli daerah (PAD) pada 2021 ini senilai Rp880 miliar. Target PAD ini meningkat dibandingkan tahun lalu yang ditetapkan sebesar Rp664,2 miliar.
Kepala Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kota Padang Al Amin mengatakan, pihaknya akan memaksimalkan semua potensi pajak daerah untuk mencapai target PAD tersebut.
"Kita harus memaksimalkan semua potensi pajak dari semua sektor penerimaan untuk melaksanakan keberlangsungan pembangunan Kota Padang," ujar Al Amin seperti yang dilansir infopublik.id, Senin (22/2/2021).
Al Amin mengungkapkan, target tersebut mustahil bisa dicapai bilamana kesadaran masyarakat membayar pajak masih rendah.
"Kita berharap, warga Kota Padang dapat patuh dan tepat waktu dalam melaksanakan kewajibannya membayar pajak. Sebab, jika penerimaan pajak tersendat, maka akan berdampak terhadap pembangunan di Kota Padang," kata Al Amin.
Al Amin juga berharap kepada jajarannya di lapangan untuk terus bergerak bersama-sama mengedukasi masyarakat, melakukan pengawasan serta memaksimalkan penagihan kepada wajib pajak.
Al Amin menyebutkan, jika semua itu dapat dilakukan dengan maksimal, maka pihaknya optimis bisa mencapai target yang telah ditetapkan. (*/yki)