Mahasiswa Tuntut Anggota DPRD Bukittinggi yang Berkata Kotor Mundur

Para mahasiswa meminta klarifikasi langsung kepada Zulkhairahmi, anggota DPRD Bukittinggi yang diduga berkata kotor di live TikTok. Momen ini

Aksi demontrasi mahasiswa di depan kantor DPRD Bukittinggi. [foto: IG Satpol PP Bukittinggi]

Langgam.id - Para mahasiswa meminta klarifikasi langsung kepada Zulkhairahmi, anggota DPRD Bukittinggi yang diduga berkata kotor di live TikTok. Momen ini dilakukan mahasiswa saat melakukan aksi demontrasi pada Jumat (23/8/2024).

Namun kader Gerindra tersebut diketahui tak ada ditempat. Massa mahasiswa hanya ditemui Ketua Sementara DPRD Bukittinggi, Syaiful Efendi dan beberapa anggota dewan lainnya.

Syaiful sempat mencoba melakukan video call kepada Zulkhairahmi. Hanya saja, pada saat itu adik Wali Kota Bukittinggi, Erman Safar itu tidak merespon atau mengangkat sambung telepon.

Para mahasiswa tampak kecewa. Mereka merasa Zulkhairahmi tidak menghargai.

"Ketua saja tidak dihargai (karena tidak diangkat sambung telepon) apalagi rakyat," sorak mahasiswa.

Mahasiswa pun meminta agar Zulkhairahmi mundur saja sebagai anggota DPRD Bukittinggi. Karena tidak kunjung memberikan klarifikasi langsung.

"Kalau misalnya oknum yang bersangkutan tidak bersedia klarifikasi, bagaimana kalau kita minta mundur saja? Ngapain duduk di dalam (kantor DPRD Bukittinggi) kalau tidak berani bertemu rakyat," ucap mahasiswa lainnya.

Baca juga: Heboh Perempuan Mirip Anggota DPRD Bukittinggi Keluarkan Kata Kotor di Live TikTok

Beberapa waktu lalu, Zulkhairahmi sebelumnya telah menyampaikan permohonan maaf atas kegaduhan yang dia perbuat. Permohonan maaf itu diunggahnya di akun instagramnya.

Akan tetapi, banyak yang kecewa dengan permohonan maaf yang dilakukan Zulkhairahmi. Karena permohonan maaf itu hanya sebatas suara lalu menampilkan foto yang bersangkutan.

Para warganet kecewa karena tidak tampak langsung Zulkhairahmi. Banyak yang menduga, suara permohonan maaf mengandalkan AI.

Berikut narasi permohonan maaf Zulkhairahmi

Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.

Saya Zulkhairahmi, anggota DPRD Kota Bukittinggi dengan rendah hati menyampaikan permohonan maaf yang sebesar-besarnya atas kekhilafan dan kegaduhan yang terjadi beberapa waktu lalu.

Saya memahami bahwa kejadian ini menimbulkan ketidaknyamanan di tengah masyarakat. Sebagai bentuk tanggung jawab, saya sudah menerima terguran keras dari partai. Dan saya berjanji akan memperbaiki diri serta lebih berhati-hati setiap langkah yang diambil ke depannya.

Sekali lagi terima kasih kepada seluruh masyarakat Bukittinggi yang telah menegur dan mengingatkan saya.

Saya berharap, permohonan maaf ini diterima dengan lapang dada. Semoga Allah SWT senantiasa memberikan petunjuk dan kekuatan kepada kita semua untuk menjadi pribadi yang lebih baik.

Wassalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh. (SI/yki)

Baca Juga

Jagat maya dihebohkan dengan potongan video yang memperlihatkan seorang perempuan sedang live TikTok di dalam mobil lalu mengeluarkan
Heboh Perempuan Mirip Anggota DPRD Bukittinggi Keluarkan Kata Kotor di Live TikTok
4-anak-masih-dirawat-di-rsup-m-djamil-padang-akibat-gagal-ginjal-akut-misterius
RSUP M Djamil Klarifikasi Terkait Video Viral Keluarga Pasien Luapkan Kekesalan Akibat Pelayanan Ganti Shif
Viral Video Keluarga Pasien Luapkan Kekesalan di RSUP M Djamil, Ombudsman Duga Maladministasi
Viral Video Keluarga Pasien Luapkan Kekesalan di RSUP M Djamil, Ombudsman Duga Maladministasi
Lurah di Padang Dibebastugaskan Usai Viral Video Berjoget dengan Biduan
Lurah di Padang Dibebastugaskan Usai Viral Video Berjoget dengan Biduan
Viral Vidio Bullying Pelajar SMP di Agam, Korban Diancam Hingga Dipukuli
Viral Vidio Bullying Pelajar SMP di Agam, Korban Diancam Hingga Dipukuli
Viral Bule Termenung Terjaring Pemeriksaan Kendaraan di Padang, Ini Penjelasan Dirlantas Polda Sumbar
Viral Bule Termenung Terjaring Pemeriksaan Kendaraan di Padang, Ini Penjelasan Dirlantas Polda Sumbar