Laga Final Penuh Gengsi, Edo Vernando Juarai Open Tournament Sumatera AW Biliard Padang

Langgam.id - Edo Vernando, atlet pebiliar asal Sumatera Barat (Sumbar) berhasil juarai Open Tournament Sumatera AW Biliard Padang dalam laga final yang berlangsung pada Minggu (11/5/2025) malam.

Berlaga di AW Biliard Padang yang berlokasi di Jalan Batang Arau, Kota Padang, Edo meraih posisi champion setelah mengalahkan pebiliar asal komunitas Tamy Agam bernama Tanggri dengan skor 7-4 dari race 7 yang ditetapkan panitia.

Tanggri merupakan pebiliar handicap (HC) 4A, ia dalam laga final ini hanya harus memasukkan 7 bola dari 9 bola yang dimainkan untuk mendapatkan poin. Hal ini agar partai final berjalan seimbang.

Sebab lawan Tanggri yakni Edo adalah pebiliar dengan kelas HC 6. Edo juga merupakan atlet wakil Sumbar ketika Pekan Olahraga Nasional (PON) XX di Papua 2021 silam, kini tergabung dalam komunitas Labewa.

Meski begitu, laga final Open Tournament Sumatera AW Biliard Padang berlangsung sengit. Tanggri sempat menunjukkan taringnya dengan lebih dulu meraih poin.

Edo tak tinggal diam, walaupun harus menghabiskan 9 bola untuk mendapatkan poin, ia mampu membalas. Partai penuh gengsi itu, kedua pebiliar mampu saling balas skor hingga kedudukan poin menjadi sama 4-4.

Akan tetapi, Edo menunjukkan kelasnya sebagai atlet pebiliar tangguh. Putaran berikutnya, ia melibas seluruh poin hingga meraih 7 poin. Skor akhir 7-4 mengakhiri laga final. Edo akhirnya membawa pulang trofi juara hingga uang tunai Rp 20 juta.

Open Tournament Sumatera AW Biliard Padang ini untuk kali pertama diadakan dengan antusiasme para pebiliar yang luar biasa. Total ada 128 pebiliar ikut ambil bagian, 8 di antaranya adalah atlet dari Sumbar hingga Jambi dan Riau.

Panitia Open Tournament Sumatera AW Biliard Padang, Wira Pratama mengatakan, pihaknya sengaja memberikan kesempatan bagi seluruh pebiliar dengan kelas yang berbeda. Sehingga para pebiliar bisa mengasah kemampuan dan menambahkan pengalaman.

"Dalam turnamen ini semua kelas ada, mulai pebiliar HC 3, HC 4A, 4B hingga 6. Kami memberikan pengalaman kepada seluruh pebiliar, misalnya kepada pebiliar HC 4 bagaimana rasanya melawan pebiliar di atasnya," ujar Wira.

Dalam turnamen ini, kata Wira, juga diawasi oleh Persatuan Olahraga Pebiliar Seluruh Indonesia (Pobsi) Sumbar. Dengan itu, para pebiliar nantinya bisa dinilai untuk bisa naik kelas.

"Turnamen ini sengaja kami adakan dengan tujuan juga mencari peminat dan penghobi untuk bisa bermain. Di sini tidak ada istilah pemula dan senior. Semua bisa menjadi tempat latihan dan pengalaman," ungkapnya.

"Selain itu, ajang ini tentunya juga untuk mencari bibit atlet pebiliar, khususnya di Sumbar," sambung Wira.

Secara keseluruhan, total hadiah yang disediakan panitia dalam Open Tournament Sumatera AW Biliard Padang adalah Rp 42 juta. Turnamen berlangsung selama dua hari dengan sistem gugur. (*/f)

Tag:

Baca Juga

Beragam kegiatan digelar pemerintah kota (Pemko) guna memeriahkan Hari Jadi Kota (HJK) Padang ke-356. Salah satunya yaitu selaju sampan
Meriahkan HJK Padang ke-356, Pemko Gelar Selaju Sampan 7-10 Agustus
Rektor Universitas Andalas, Efa Yonnedi melepas lima mahasiswa UNAND mengikuti program Kuliah Kerja Nyata (KKN) Internasional yang digelar
Lima Mahasiswa UNAND Ikuti Program KKN Internasional
Wakil Ketua Komisi VI DPR RI dari Fraksi Gerindra Andre Rosiade menegaskan komitmennya dalam mendukung efisiensi dan transparansi
Cocok untuk Program Rumah Rakyat, Andre Dorong Pemakaian Bata Tahan Gempa dan Api
Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kota Padang, Tarmizi Ismail mengungkapkan bahwa pihaknya telah menerima usulan nama-nama tokoh
Kesbangpol Sudah Terima Usulan Nama Tokoh Masyarakat Penerima Pin Emas HJK Padang
Wakil Bupati Dharmasraya, Leli Arni mengukuhkan Pelaksana Duta Pancasila Paskibraka Indonesia (DPPI) Tingkat Dharmasraya
Wabup Kukuhkan Pelaksana Duta Pancasila Paskibraka Indonesia Tingkat Dharmasraya
Polisi berhasil mengungkap pelaku perampokan seorang nenek bernama Guslina (84)-sebelumnya tertulis 79 tahun, di Kota Padang, Sumatra Barat
Pelaku Perampokan Nenek di Padang Ditangkap: Keponakan, Sempat Dampingi Polisi Olah TKP