Krismadinata Resmi Dilantik Jadi Rektor UNP Periode 2024-2029

Ketua Majelis Wali Amanat (MWA) Z Mawardi Effendi resmi melanti Krismadinata sebagai Rektor Universitas Negeri Padang (UNP) 2024-2029

Suasana pelantikan Krismadinata sebagai Rektor UNP periode 2024-2029. [foto: UNP]

Langgam.id - Ketua Majelis Wali Amanat (MWA) Z Mawardi Effendi resmi melantik Krismadinata sebagai Rektor Universitas Negeri Padang (UNP) periode tahun 2024-2029 menggantikan Ganefri.

Krismadinata dilantik menjadi rektor baru UNP pada Rabu (5/6/2024) di Auditorium, Kampus Air Tawar UNP.

Pelantikan ini digelar berdasarkan Surat Keputusan MWA UNP Nomor 111/UN35.MWA/HK/2024 tentang Pemberhentian Rektor Universitas Negeri Padang Periode Tahun 2020-2024 dan pengangkatan Rektor Universitas Negeri Padang Periode Tahun 2024-2029.

"Pada hari ini, Rabu 5 Juni 2024, saya Ketua Majelis Wali Amanat Universitas Negeri Padang dengan resmi melantik saudara Dr Ir Krismadinata, ST, MT dalam jabatan rektor Universitas Negeri Padang periode tahun 2024-2029 sesuai dengan Surat Keputusan yang telah dibacakan," ujar Z Mawardi Effendi dilansir dari laman unp.ac.id.

Sementara itu, Krismadinata dalam sambutannya menyatakan komitmennya untuk mewujudkan mimpi besar UNP menjadi universitas berstandar dan berkualitas global. Selain itu, ia juga menyatakan siap melanjutkan estafet kepemimpinan Ganefri.

"Universitas Negeri Padang akan terus menjadi wakil pemerintah dalam mencerdaskan kehidupan bangsa. Peran Universitas Negeri Padang akan semakin vital dalam memetakan dan merumuskan masalah dalam berbagai bidang dihadapi dunia Pendidikan bangsa ini," ucapnya.

"Dalam konteks ini UNP diharapkan dalam menyampaikan visi dan misi bangsa ini. UNP akan menjadi garda kedepan dalam mewujudkan visi Indonesia emas 2045," sambungnya.

Sementara itu Rektor UNP Periode 2020-2024, Ganefri mendorong UNP terus berinovasi dan meminta seluruh sivitas UNP berkomitmen mendukung Krismadinata dalam menopang seluruh tantangan yang akan dihadapi UNP.

"Kami yakin dengan kemampuan Bapak Krismadinata. Hari ini memang dalam perjalanannya dalam pemilihan rektor kami berharap Universitas Negeri Padang menjadi kampus yang nasionalis. Kita berharap kampus ini bisa menjadi contoh untuk lain terkait siapa saja bisa berkontribusi di UNP asal memiliki kemampuan," tuturnya.

Diketahui, Krismadinata sebelumnya menjabat sebagai Dekan Fakultas Teknik (FT) UNP. Ia terpilih setelah melewati sejumlah tahapan pemilihan rektor yang diselenggarakan oleh MWA sejak Januari 2024.

Pada pemilihan yang dilakukan MWA pada Sidang Khusus MWA Pemilihan Rektor 2024-2029 yang di gelar di Ruang Sidang Senat, Rabu (8/5/2024) lalu, ia meraih suara terbanyak dengan 17 suara dari total 24 suara MWA. Dimana 9 suara dari Menteri dan 15 suara anggota MWA lainnya.

Sedangkan dua calon rektor lainnya, Yohandri mendapatkan 6 suara dan Refnaldi memperoleh sebanyak 1 suara. (*/yki)

Baca Juga

Rektor UNP Lantik WR, Dekan dan Sejumlah Pejabat
Rektor UNP Lantik WR, Dekan dan Sejumlah Pejabat
Cegah Kekerasan Seksual, Tim PKM-RSH UNP Kenalkan Penggunaan Aplikasi SAM Kids di 2 Sekolah
Cegah Kekerasan Seksual, Tim PKM-RSH UNP Kenalkan Penggunaan Aplikasi SAM Kids di 2 Sekolah
Universitas Negeri Padang (UNP) akan mengirim sebanyak 6.006 mahasiwa ke 12 kabupatan/kota di Sumbar untuk mengikuti Kuliah Kerja Nyata (KKN)
UNP Kirim 6.006 Mahasiswa Ikuti KKN di 12 Kabupaten Kota di Sumbar
Dubes Australia Resmikan AussieBanget Corner di UNP
Dubes Australia Resmikan AussieBanget Corner di UNP
Rektor UNP Lantik Mantan Rektor jadi Senior Eksekutif, Diminta Cari Sumber Pendanaan Baru
Rektor UNP Lantik Mantan Rektor jadi Senior Eksekutif, Diminta Cari Sumber Pendanaan Baru
Rektor UNP Serahkan SK Kepada 92 Pegawai PPPK Dosen dan Tendik
Rektor UNP Serahkan SK Kepada 92 Pegawai PPPK Dosen dan Tendik