Kodim 0311 Pesisir Selatan Gelar Tradisi Penyambutan Personel Baru

Kodim 0311 Pesisir Selatan Gelar Tradisi Penyambutan Personel Baru

Tradisi penyambutan personel baru di Kodim 0311 Pesisir Selatan. (Foto: ist)

Langgam.id – Komando Distrik Militer (Kodim) 0311/Pesisir Selatan, Sumatra Barat menggelar tradisi penyambutan personel baru. Dandim 0311/Pessel Letkol Inf Gamma Arthadilla Sakti memimpin langsung tradisi untuk menanamkan rasa kecintaan terhadap satuan tersebut, Jumat (4/9/2020).

Tradisi tersebut diawali dengan berjalan kaki dari Koramil 03/IV Jurai dengan melewati rute keliling kota Painan sekaligus orientasi perkantoran yang berada di kota Painan,  Letkol Inf Gamma Arthadilla Sakti mengungkapkan kegiatan tradisi masuk satuan ini merupakan upaya untuk menanamkan rasa cinta personel baru kepada satuannya yakni Kodim 0311/Pessel.

“Kegiatan yang dilakukan dapat meningkatkan rasa cinta kita dalam membesar nama Kodim ini, secara bersama-sama dalam menghadapi tugas kedepannya,” kata Dandim, sebagaimana dilansir Penrem di situs resmi Korem 032/Wirabraja.

Dandim menambahkan, meski acara yang dilaksanakan sederhana karena berada dimasa pandemi Covid-19, tidak mengurangi hikmat serta tujuan dari kegiatan tersebut.

“Meskipun berlangsung sederhana di tengah pandemi Covid-19, namun ada hikmah dapat kita ambil dalam kegiatan ini,” kata Dandim “.

Turut hadir dalam kegiatan tradisi tersebut, Kasdim Mayor Inf Syawal, para perwira staf, para Danramil dan seluruh personel Kodim 0311/Pessel. (Pen 032/hfs)

Tag:

Baca Juga

Semen Padang FC merilis starting line up dalam laga melawan Arema FC pada pekan 11 Liga Super League 2025/2026, Senin malam (03/10/2025).
Starting Line Up Semen Padang FC Lawan Arema
Antara Mimbar, Kamera, dan Statistik: Narasi Kepemimpinan Zaman Klik
Antara Mimbar, Kamera, dan Statistik: Narasi Kepemimpinan Zaman Klik
Anggota DPRD Limapuluh Kota Fajar Rillah Vesky, bersama Mensos.
Khatib Sulaiman Masuk Calon Pahlawan Nasional, Anggota DPRD Limapuluh Kota Apresiasi Mensos
Bupati Dharmasraya Annisa Suci Ramadhani melantik sejumlah Pejabat Administrator, Pengawas, dan Fungsional Ahli Muda, Senin (3/11/2025).
Lantik Sejumlah Pejabat, Bupati Dharmasraya Ingatkan Pentingnya Disiplin dan loyalitas
Haraku Ramen, jaringan ramen halal dan The People's Cafe yang berada di bawah naungan Ismaya Group, resmi membuka gerai pertamanya di Sumbar
Haraku Ramen dan The People’s Cafe Hadir di Basko City Mall Padang
Aliansi Jurnalis Independen (AJI) Jakarta bersama koalisi masyarakat sipil menggelar aksi protes di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan
AJI Gelar Aksi Solidaritas di PN Jaksel, Dukung Tempo Melawan Gugatan Rp200 M Mentan