Kemenag Berikan Subsidi Gaji Kepada Lebih 500 Ribu Guru Madrasah

CPNS GURU

Pelantikan pejabat fungsional guru di Tanah Datar. (Foto:Humas Pemkab Tanah Datar)

Langgam.id – Kementerian Agama Republik Indonesia akan menyalurkan Bantuan Subsidi Gaji (BSG) kepada 543.928 Guru dan Tenaga Kependidikan (GTK) Madrasah di seluruh Indonesia. Seluruh GTK Madrasah tersebut akan menerima subsidi gaji sebesar Rp.600.000 per bulan selama tiga bulan.

“Tidak ada potongan apapun, bantuan subsidi gaji ini akan langsung ditransfer ke rekening penerima,” tegas Direktur GTK Madrasah, M Zain, sebagaimana dirilis oleh situs resmi Kementerian Agama, Senin(23/11/2020).

Ia menambahkan, selain guru dan tenaga pendidik madrasah, sebanyak 93.480 guru Pendidikan Agama Islam Non Pegawai Negeri Sipil (PNS) di sekolah umum juga akan mendapatkan bantuan. Ia mengatakan bantuan ini adalah wujud kehadiran dan kepedulian negara dalam membantu para guru, terkhusus tenaga honorer di tengah pandemi covid-19.

Setelah mendapatkan persetujuan dari Dirjen Anggaran Kementerian Keuangan (Kemenkeu), saat ini sedang disiapkan surat keputusan terkait penetapan calon penerima bantuan. Setelah surat keputusan ditetapkan, akan segera dilakukan proses pencairan bantuan.

“Terkait proses pencairan, kita masih menunggu proses revisi DIPA Ditjen Pendidikan Islam (Pendis). Semoga BSG ini sudah bisa dicairkan di akhir November atau awal Desember” ujar M Zain.

Untuk persyaratan penerima bantuan adalah seluruh GTK Non PNS madrasah yang terdaftar di Sistem Informasi Pendidik dan Tenaga Kependidikan (Simpatika). Sementara untuk guru Pendidikan Agama Islam (PAI) harus terdaftar di Sistem Adminsitrasi Guru Agama (SIAGA).(Farhan/Ela)

Baca Juga

subsidi gaji
Subsidi Gaji Rp1 Juta Kembali Cair, Ini Kriteria Penerimanya
Menjaga stabilitas harga pangan, Polda Sumbar menggelar gerakan pangan murah di seluruh kabupaten dan kota. Selain dikerahkan
Pemko Padang Panjang Lakukan Operasi Pasar Kendalikan Inflasi Bahan Pokok
Baznas Padang Salurkan 520.000 Liter Air Bersih Bantu Atasi Kekeringan
Baznas Padang Salurkan 520.000 Liter Air Bersih Bantu Atasi Kekeringan
Mengubah Potensi Menjadi Nilai: Dari UMKM hingga Jamu Sehat, Jalan Baru Kemandirian Ekonomi Nagari Parambahan
Mengubah Potensi Menjadi Nilai: Dari UMKM hingga Jamu Sehat, Jalan Baru Kemandirian Ekonomi Nagari Parambahan
Proyek Jalan Tol Sicincin-Bukittinggi segera dibangun akhir 2026 atau 2027 oleh Kementerian Pekerjaan Umum bersama HKI.
Menteri PU: Tol Sicincin-Bukittinggi Segera Dibangun
Tingkatkan Keselamatan Menjelang Lebaran, KAI Divre II Sumbar Lakukan Cek Lintas Kuraitaji-Cimparuh
Tingkatkan Keselamatan Menjelang Lebaran, KAI Divre II Sumbar Lakukan Cek Lintas Kuraitaji-Cimparuh