Kapal Tujuan Sibolga Karam, BPBD Cari 2 Korban Hilang

Kapal Tujuan Sibolga Karam, BPBD Cari 2 Korban Hilang

Ilustrasi orang tenggelam. [pixabay.com]

Langgam.id – Satu unit kapal mengalami kecelakaan dan karam saat berlayar dari Muaro Padang menuju Sibolga, Sumatera Utara (Sumut). Kapal ini berisikan tiga orang, dua orang di antaranya dinyatakan hilang.

Sedangkan satu orang lagi berhasil diselamatkan oleh nelayan. Karamnya kapal bermesin diesel ini persis di sekitar perairan Kabupaten Padang Pariaman dan Tiku, Kabupaten Agam.

“Untuk korban selamat, ditemukan oleh nelayan dari Tiku. Sementara dua korban lainnya belum ditemukan,” kata Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Padang Pariaman, Budi Mulya, Selasa (12/10/2021).

Budi menyebutkan, kapal dilaporkan berlayar sejak dua hari lalu hendak ke Sibolga. Namun di tengah perjalanan, mengalami kebocoran.

Sampai saat ini, kata dia, pihaknya masih berdiskusi dengan Kantor Pencarian dan Pertolongan (Basarnas) untuk memastikan titik koordinat kedua korban yang dinyatakan hilang.

“Untuk dua korban kita masih berkoordinasi dengan Basarnas, Pol Air, BPBD Agam,” ujarnya.

Baca Juga

Ahli Waris Korban Bencana 2025 di Padang Pariaman Terima Santunan
Ahli Waris Korban Bencana 2025 di Padang Pariaman Terima Santunan
Bupati Padang Pariaman John Kenedy Azis (JKA) mengatakan bahwa Kementerian Pekerjaan Umum (PU) melalui Direktorat Jenderal Cipta Karya telah
Normalisasi SPAM, Padang Pariaman Dapat Kucuran Awal Rp204 Miliar dari Kementerian PU
BNPB mempercepat pembangunan hunian sementara (huntara) yang berlokasi di Nagari Anduring, Kecamatan Asam Pulau, Kabupaten Padang Pariaman.
BNPB Percepat Pembangunan 34 Huntara di Padang Pariaman
Pembangunan Jembatan Rajang di Korong Sipisang–Sipinang, Nagari Anduriang, Kecamatan 2x11 Kayu Tanam, akan dimulai pada Januari hingga
Jembatan Rajang Sipinang Putus, Bupati Padang Pariaman Pastikan Dibangun Kembali Januari Ini
Badan Penanggulangan Bencana Daerah atau BPBD melaporkan 15 nagari di tujuh kecamatan di Kabupaten  Padang Pariaman kembali terendam banjir
Padang Pariaman Kantongi Bantuan Rp133 Miliar untuk SPAM Pascabencana
Masyarakat terdampak banjir Padang Pariaman di tempat pengungsian sementara.
Banjir Padang Pariaman, 250 Jiwa Mengungsi