Kalah 2-0 di Kandang PSIS, Semen Padang FC Degradasi ke Liga 2

Kalah 2-0 di Kandang PSIS, Semen Padang FC Degradasi ke Liga 2

Pelatih Kepala Semen Padang FC Eduardo Almeida saat menggelar jumpa pers sebelum laga. (MO Semen Padang FC)

Langgam.id - Semen Padang FC dikalahkan tuan rumah PSIS Semarang 2-0 dalam lanjutan Shopee Liga 1 2019 dalam pertandingan lanjutan Shopee Liga 1 2019 di Stadion Moch Soebroto, Magelang, Jumat (13/12/2019) malam.

Kekalahan ini memastikan skuad Kabau Sirah merumput di Liga 2 musim 2020. Sebab sisa 2 pertandingan ke depan tidak memungkinkan lagi membawa Semen Padang ke luar dari zona degradasi, menyusul Kalteng Putra.

Menit pertama di babak kedua, PSIS melakukan pergantian pemain. Bayu Nugroho ditarik ke luar dan Febri masuk melanjutkan pertandingan.

Di Kubu Semen Padang, Roni Rosadi pun ditarik ke luar dan Mariando Urapmobin masuk melanjutkan pertandingan berat karena sudah tertinggal 0-1 di babak pertama.

Menit ke-48, PSIS lewat Hari Nur mendapatkan peluang. Posisinya di depan gawang tanpa penjagaan pemain belakang Semen Padang. Namun ia terlalu jauh menendang bola ke sebelah kanan gawang.

Menit ke-53, PSIS kembali mendapat peluang emas. Dia berhasil membawa bola ke depan gawang. Tanpa penjagaan pemain belakang dia memberikan operan kepada Hari Nur di depan gawang, namun terlambat mengeksekusi bola.

Pelatih Eduardo Almeida kembali melakukan pergantian dua pemain sekaligus di menit ke-57. Agung Prasetyo masuk menggantikan Yu Hyun Koo dan Manda Cingi masuk menggantikan Fridolin Yoku.

Menit ke-61, Semen Padang bermain semakin agresif. Mereka terus menggempur pertahanan PSIS. Namun sejumlah percobaan yang diberikan masih bisa diamankan kiper Jandia Eka Putra.

Vanderley berhasil merangsek masuk ke pertahanan PSIS di menit ke-69. Kemudian Dia memberikan operan kepada Urapmobin yang berada tidak jauh did depan gawang, namun berhasil dibuang oleh pemain belakang PSIS.

Menit ke-71 PSIS melakukan pergantian pemain. Soni Setiawan masuk menggantikan Safrudin Tahar.

Semen Padang memberikan tekanan pada menit ke-78. Agung Prasetyo memberikan tendangan keras di depan gawang setelah beberapa kali percobaan, namun bola tinggi di atas gawang.

Menit ke-83, Semen Padang mendapatkan peluang dari tendangan bebas. Leo Guntara melakukan eksekusi di depan area penalti, sayang tendangannya ditepis Jandia ke luar lapangan.

Hingga menit ke-90, skor masih bertahan 1-0. Kemudian wasit memberikan waktu tambahan 4 menit. Di menit ke-91, Pemain Semen Padang, Agung Prasetyo diganjar kartu merah setelah emosional dengan menyikut pemain lawan.

Setelah terus ditekan, PSIS melakukan serangan balik pada menit ke-94. Hari Nur berhasil memasukan bola ke gawang Rendy Oscario. Skor berubah 2-0 untuk keunggulan PSIS.

Wasit kemudian meniup peluit tanda berakhirnya pertandingan. PSIS berhasil meraih poin atas tamunya Semen Padang 2-0. (Rahmadi/RC)

Baca Juga

Semen Padang FC (SPFC) sudah siap untuk mengarungi Liga 1 musim 2024/2025. Ditambah lagi dengan dukungan penuh dari jajaran penasihat
Andre Rosiade Bantah Tunggakan Gaji Pemain Semen Padang FC yang Dikeluhkan Scott
Semen Padang Dibantai Persib di Kandang Sendiri
Semen Padang Dibantai Persib di Kandang Sendiri
Semen Padang FC Unggul 1-0 Atas Persib di Babak Pertama
Semen Padang FC Unggul 1-0 Atas Persib di Babak Pertama
Semen Padang FC berhasil unggul 1-0 pada babak pertama dari Persis Solo, dalam lanjutan Liga BRI 1 Indonesia 2024/2025.
Semen Padang FC Kena Bantai di Pakansari Bogor
Beberapa aset Stadion GOR Haji Agus Salim (GHAS) dicuri dan dirusak orang tak dikenal. Alhasil, pihak Semen Padang FC mengalami kerugian
Aset Stadion GOR Haji Agus Salim Dirusak dan Dicuri, Kerugian Ditaksir 15 Juta
Semen Padang FC ditahan imbang 1-1 oleh Persis Solo dalam lanjutan Liga 1 BRI Indonesia 2024/2025. Laga tersebut berlangsung di Stadion
Semen Padang FC Gagal Raih Poin Penuh setelah Ditahan Seri Persis Solo