Kafilah Kota Padang Raih Juara 2 MTQ DMDI Antar Bangsa, Fadly Amran: Bukti Kekuatan Falsafah Minangkabau

Kafilah Kota Padang Raih Juara 2 MTQ DMDI Antar Bangsa, Fadly Amran: Bukti Kekuatan Falsafah Minangkabau

Walikota Padang Fadly Amran mengapresiasi prestasi kafilah Kota Padang di MTQ DMDI Antar Bangsa. (Foto: Prokopim)

Langgam.id – Dua kafilah Kota Padang yang mengikuti Musabaqah Tilawatil Quran Dunia Melayu Dunia Islam (MTQ DMDI) Antar Bangsa ke-15 berhasil meraih prestasi gemilang. Annisaul Malikhah, perwakilan putri Kota Padang, berhasil meraih juara 2 dalam kompetisi yang diikuti oleh peserta dari enam negara tersebut.

Kompetisi yang berlangsung di Auditorium Kementerian Pemuda dan Olahraga RI pada 19-22 Maret 2025 ini menjadi ajang bergengsi bagi para qari dan qariah dari berbagai negara Melayu.

Wali Kota Padang, Fadly Amran, yang juga Ketua DMDI Sumatera Barat, turut hadir dalam pembukaan MTQ DMDI dan menyampaikan ucapan selamat kepada kafilah Kota Padang atas prestasi yang diraih.

“Alhamdulillah, capaian yang luar biasa, karena kita bertanding dengan peserta mancanegara. Dan kafilah Padang berhasil meraih prestasi juara 2 tilawah putri,” ujar Fadly Amran dalam acara buka puasa bersama, Minggu (23/3/2025).

Fadly Amran menambahkan bahwa prestasi ini semakin mengukuhkan Kota Padang sebagai daerah yang kuat dengan falsafah hidup Minangkabau, “Adat Basandi Syara’, Syara’ Basandi Kitabullah.”

“Prestasi membuktikan bahwa Kota Padang layak menyandang falsafah hidup Minangkabau, Adat Basandi Syara’, Syara’ Basandi Kitabullah. Apalagi kita bertanding dengan negara-negara yang juga kuat nilai keislamannya, negara-negara Melayu,” tambah Fadly Amran.

Kompetisi MTQ DMDI Antar Bangsa ke-15 ini turut dihadiri oleh sejumlah tokoh penting dari dalam dan luar negeri, antara lain Presiden DMDI Tun Ali Rustam, Ketua DPD RI Sultan Najamudin, Menteri Pemuda dan Olahraga RI Dito Ariotedjo, Presiden Jamiyah Singapura Datuk Prof. Hasbi, dan Ketua Umum DMDI Indonesia Datuk Said Aldi Al-Idrus.

Keberhasilan kafilah Kota Padang ini menjadi kebanggaan tersendiri bagi masyarakat Sumatera Barat dan membuktikan bahwa nilai-nilai keagamaan dan budaya Melayu tetap kuat di tengah perkembangan zaman. (*/fs)

Baca Juga

Pemerintah Kota (Pemko) Padang bakal mengirim sejumlah siswa berprestasi ke Tiongkok (Cina) untuk menimba ilmu.
Pemko Siapkan Beasiswa Kuliah di Tiongkok Lewat Program Padang Juara
Wako Padang Cek Penataan Kawasan Kumuh di Pasia Nan Tigo
Wako Padang Cek Penataan Kawasan Kumuh di Pasia Nan Tigo
Dinas Pariwisata Kota Padang menargetkan kunjungan wisatawan untuk 2026 sebesar 5,7 juta orang dengan target pendapatan asli daerah (PAD)
Dispar Padang Targetkan 5,7 Juta Kunjungan Wisatawan pada 2026
negara mengajarkan bahasa indonesia
Pemko Padang Kerjasama dengan Pemerintah Guangdong dan Cucas Indonesia Kembangkan Sektor Pendidikan
Perkuat Akuntabilitas Daerah, Pemko Padang Kenalkan Aplikasi Silapem
Perkuat Akuntabilitas Daerah, Pemko Padang Kenalkan Aplikasi Silapem
Isra Mi'raj di Masjid Al Qadar Nanggalo, Wawako Padang Ajak Warga Sukseskan Program Smart Surau
Isra Mi’raj di Masjid Al Qadar Nanggalo, Wawako Padang Ajak Warga Sukseskan Program Smart Surau