Jokowi Dijadwalkan Kunjungi Sumbar Selama 2 Hari, Ini Agendanya

Jokowi Dijadwalkan Kunjungi Sumbar Selama 2 Hari, Ini Agendanya

Presiden Jokowi meresmikan LRT Jabodebek (Foto: Biro Pees Sekretariat Presiden)

Langgam.id – Presiden Republik Indonesia Joko Widodo (Jokowi) dijadwalkan bakal melakukan kunjungan kerja di tiga daerah di Sumatera Barat (Sumbar) pada Rabu (25/10/2023) hingga Kamis (26/10/2023) mendatang.

“Rencananya kedatangan beliau akan mengunjungi 3 daerah di Sumbar, mulai dari Kepulauan Mentawai, Kota Pariaman, Kabupten Agam hingga Kota Padang,” kata Sekdaprov Sumatera Barat, Hansastri melalui sambungan telepon, Senin, (23/10/2024).

Lanjutnya kunjungan pertama adalah meresmikan Bandar Udara Mentawai. Kemudian setelah dari Mentawai lanjut ke Pariaman.

Katanya, di Kota Pariaman Presiden RI akan mengunjungi Pasar Rakyat hingga SMK. Kemudian setelah itu juga akan mengunjungi pasar rakyat di Kabupaten Agam.

“Kunjungan ke Mentawai, Kota Pariaman dan Kabupaten Agam itu pada 25 Oktober 2023,” lanjutnya.

Kemudian pada 26 Oktober 2023, Presiden RI akan berkunjung mengunjungi kantor Bulog di Kota Padang hingga SMK.

“Kunjungan ke Bulog ini karena harga beras lokal di Sumatra Barat saat ini mengalami kenaikan, maka dari itu beliau meninjau langsung ke sana,” sebutnya.

Lanjutnya, sejauh ini persiapan di Sumatra Barat sudah rampung. “Harinya sudah dekat, persiapan kita juga sudah matang,” imbuhnya. (LSM/Fs)

Baca Juga

Masjid Raya Sumbar Jadi Kawasan Pusat Adat dan Pembelajaran ABS-SBK
Jelang Pergantian Tahun, Pemprov Sumbar Gelar Zikir, Doa, dan Tabligh Akbar di Masjid Raya
Langgam.id-kereta api kayu tanam - BIM
Mulai 1 Januari 2026 KA Lembah Anai Kini Layani Rute Kayutanam-Stasiun Padang
Kapolda Sumbar Irjen Pol Gatot Tri Suryanta mengungkap sebanyak 39 anggotanya dipecat atau pemberhentian tidak dengan hormat (PTDH) selama 2025.
Ratusan Personel Polda Sumbar Langgar Kode Etik dan Profesi, 39 Dipecat Selama 2025
Sampai Akhir Desember, Pemprov Sumbar Catat Terima Bantuan Keuangan Lebih Rp50 Miliar untuk Penanganan Bencana
Sampai Akhir Desember, Pemprov Sumbar Catat Terima Bantuan Keuangan Lebih Rp50 Miliar untuk Penanganan Bencana
108 PPPK Paruh Waktu Dinsos Sumbar Terima SK, Sekda Ingatkan Soal Integritas dan Kinerja
108 PPPK Paruh Waktu Dinsos Sumbar Terima SK, Sekda Ingatkan Soal Integritas dan Kinerja
Kajari Padang Koswara (tengah)
Kejari Padang Tetapkan Anggota DPRD Sumbar Tersangka Dugaan Korupsi Agunan Fiktif