Ini Rekomendasi Jus Buah Penambah Darah untuk Cegah Anemia

Ini Rekomendasi Jus Buah Penambah Darah untuk Cegah Anemia

Jus buah (Foto: Pixabay)

Langgam.id - Kurangnya kadar darah dapat menyebabkan timbulnya tanda-tanda anemia. Untuk mencegahnya, Anda dapat mengonsumsi jus yang kaya zat besi, seperti jus tomat, delima, plum, buah bit, dan kelompok buah berry.

Dilansir dari halodoc.com, Senin (11/12/2023), mengonsumsi jus yang dapat meningkatkan kadar hemoglobin bisa melibatkan berbagai buah, seperti tomat, buah berry, delima, bit, dan buah sitrus. Pilihan buah yang kaya akan zat besi, vitamin C, dan folat juga dapat mendukung peningkatan kadar hemoglobin serta memperbaiki kesehatan darah.

Gejala anemia, seperti kelelahan, sesak napas, sakit kepala, pucat, dan peningkatan detak jantung, dapat diatasi dengan mengonsumsi jus penambah darah. Beberapa rekomendasi termasuk tomat yang mengandung vitamin C untuk menyerap zat besi, kelompok buah berry dengan antioksidan tinggi untuk meningkatkan aliran darah, buah delima yang meningkatkan kadar hemoglobin, dan buah bit yang mengandung zat besi, asam folat, dan nitrat untuk melancarkan pembuluh darah.

Buah jeruk seperti jeruk, lemon, dan grapefruit juga membantu menurunkan tekanan darah dan meningkatkan aliran darah. Plum, dengan kandungan zat besi dan vitamin C, dapat mencegah atau mengatasi anemia defisiensi zat besi. Kelompok buah kering seperti aprikot, kismis, dan kurma menjadi sumber zat besi, dengan kurma memiliki kandungan tertinggi.

Untuk takaran yang sesuai dengan kondisi kesehatan, konsultasikan dengan dokter spesialis gizi klinik untuk mendapatkan rekomendasi makanan yang sesuai. (Indah/Fs)

Tag:

Baca Juga

Bank Mandiri Group Salurkan 57.600 Paket Ramadan untuk Anak Yatim, Dhuafa dan Lansia se Indonesia
Bank Mandiri Group Salurkan 57.600 Paket Ramadan untuk Anak Yatim, Dhuafa dan Lansia se Indonesia
Pemkab Pasbar Gandeng Bulog Serap Gabah Panen Kelompok Tani
Pemkab Pasbar Gandeng Bulog Serap Gabah Panen Kelompok Tani
Sambut Wisatawan, Pemko Padang Targetkan Tak Ada Pungli di Objek Wisata
Sambut Wisatawan, Pemko Padang Targetkan Tak Ada Pungli di Objek Wisata
Wawako Padang Maigus Nasir Kukuhkan Pengurus Forum Remaja Masjid Nurul Iman
Wawako Padang Maigus Nasir Kukuhkan Pengurus Forum Remaja Masjid Nurul Iman
Wawako Payakumbuh Apresiasi Kegiatan Bazar Murah Ramadan Gabungan Organisasi Keagamaan
Wawako Payakumbuh Apresiasi Kegiatan Bazar Murah Ramadan Gabungan Organisasi Keagamaan
Perkuat Kedaulatan Udara, Menhan Dorong Revitalisasi Lanud Soewondo Medan
Perkuat Kedaulatan Udara, Menhan Dorong Revitalisasi Lanud Soewondo Medan