Langgam.id - Dalam rangka memeriahkan hari ulang tahun (HUT) Korpri ke-51, Pemerintah Kota Padang mengadakan sejumlah kegiatan di Ruang Mini Teater Gedung Bagindo Aziz Youth Center, Sabtu (19/11/202).
Kegiatan tersebut adalah seminar dan bedah buku, "Koki Otonomi Kisah Anak Sekolah Pamong" serta meluncurkan program "Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemerintah Kota Padang Menulis".
Wali Kota Padang Hendri Septa dalam sambutannya mengatakan, dengan dilaunching ASN Pemko Padang menulis ini dapat menjadi wadah bagi ASN Pemko Padang untuk menyalurkan bakat menulis yang dimiliki, menyampaikan ide-ide dan harapan untuk kemajuan Kota Padang.
"Begitu juga dengan membaca buku ini lebih mengetahui dan mendalami bagaimana ASN harus bekerja demi lebih baik dan majunya Kota Padang," kata Wako, sebagaimana dirilis Prokopim Pemko Padang.
Sementara itu, Sekretaris Daerah Kota Padang Andree Algamar mengatakan, dalam rangka memeriahkan HUT Korpri, Pemko melaksanakan berbagai lomba.
Di antaranya, perlombaan di bidang olahraga, bidang seni, pengucapan pembukaan UUD 1945 dan Panca Prasetya KORPRI, Pidato serta lomba cerdas cermat.
"Pada hari ini kita laksanakan dua kegiatan, bedah buku dan launching ASN Pemko Padang menulis. Kami berharap melalui dua kegiatan ini dapat meningkatkan serta menumbuhkembangkan budaya membaca dan menulis di lingkungan ASN Pemerintah Kota Padang Padang," kata Sekdako Padang.
Bedah buku ini dimoderatori oleh Ketua Dewan Pengurus Korpri Kota Padang Didi Aryadi. Adapun Buku dengan judul Koki Otonomi Kisah Anak Sekolah Pamong ini ditulis oleh Djohermansyah Djohan dan Jose Rizal. Sementara pembedah buku, Kepala Badan Strategi Kebijakan Dalam Negeri Yusharto Huntoyungo, Direktur IPDN Bukittinggi Tuan Huseno, dan Pamong Senior Aristo Munandar. (*/Advertorial)