Hidupkan Atmosfer Akademik Mahasiswa, Prodi llmu Hadis UIN IB Adakan Kuliah Tamu

InfoLanggam – Program Studi (Prodi) Ilmu Hadis, Fakultas Ushuluddin dan Studi Agama menghadirkan Muhammad Najmi Aiman ​​bin Nuzulul Hadi, MA sebagai dosen tamu dalam mata kuliah sastra biografi Periwayat yang diasuh oleh Prof Novizal Wendry MA, Senin (27/10/2025).

Najmi merupakan alumni Universitas Ibnu Thufail tahun 2021 (BA) dan Universitas Sidi Mohammed Ben Abdellah Magribi tahun 2021 (Magister). Ia mengambil keahlian di bidang Pengkajian Hadis, dengan kepakaran ilmu takhrij hadis dan metodologi kritik hadis.

Najmi aktif dalam sejumlah seminar ilmiah bertemakan hadis serta ilmu terkait. Selain itu, ia tercatat sebagai pemegang tauliah mengajar agama yang diakui oleh Kerajaan Negeri Sembilan.

Dalam kegiatan itu, Najmi membawakan materi berjudul Al-Imam al-Hafiz as-Suyuthi dan Sumbangannya dalam Ilmu Hadis.

Najmi mengeksplorasi jaringan intelektual Imam as-Suyuthi dari guru, murid serta karya-karyanya. Menurut Najmi, as-Suyuthi belajar dari sejumlah cendikiawan yang berjumlah hingga 600 orang.

“Di antara mereka yang terkenal adalah Taqiyyuddin Abbas as-Syumunni al-Hanafi, al-‘Allamah Solih bin Umar al-Bulqini, dan Ibn Hajar al-‘Asqalani.

Ia menjelaskan bahwa dari seorang as-Suyuthi lahir karya hadis terkenal seperti al-Jami’ al-Kabir dan al-Jami’ ash-Shagir, Alfiyah as-Suyuthi, Takhrij hadis-hadis al-Muwatta’, Mujarrad al-Muwatta’, al-Muntaqa min Musnad ibn Abi Syaibah, dan Bugyah ar-Raid,” ujar Najmi dilansir dari rilis UIN Imam Bonjol Padang, Selasa (28/10/2025).

Najmi melanjutkan bahwa Imam as-Suyuthi diberi gelar Hafiz oleh ahli fikih dan ahli hadis secara bersamaan. Dalam hal ilmu hadis, karya Imam as-Suyuthi adalah Tadrib ar-Rawi, Syarh Alfiyah al-Iraqi fi ‘Ulum al-Hadis, dan al-Bahr al-lazi Zakar fi Syarh Alfiyah al-Asar.

Pada kesempatan itu, Novizal dalam pengantarnya menyampaikan bahwa kegiatan dosen tamu di Prodi Ilmu Hadis dapat menghidupkan atmosfir akademik mahasiswa karena menghadirkan dosen luar negeri yang pakar di bidang hadis.

Novizal menyatakan Imam as-Suyuthi mempunyai sejumlah karya bukan dari bidang hadis saja, tetapi mencakup berbagai ilmu agama, seperti tafsir dan bahasa.

la mengucapkan terima kasih kepada Dr Khazri Osman dari Universiti Kebangsaan Malaysia yang berkenan menghantar Najmi hadir di kuliah tamu Fakultas Ushuluddin dan Studi Agama UIN Imam Bonjol Padang. (*)

Baca Juga

UIN Imam Bonjol Padang menerima penghargaan dari Menteri Agama Republik Indonesia sebagai Badan Publik dengan Kualifikasi Informatif.
UIN IB Padang Raih Penghargaan Badan Publik dengan Kualifikasi Informatif dari Menag
UIN Imam Bonjol Padang bekerjasama dengan Hayati Sumatra Barat sedang mengadakan pelayanan pascabencana bagi civitas akademika UIN IB Padang.
UIN IB Padang Gelar Pelayanan Pascabencana, Gratis Servis Motor
PPID UIN Imam Bonjol Padang berhasil meraih piagam penghargaan sebagai “PPID Unit PKTN Berkinerja Terbaik” dalam kegiatan Evaluasi
PPID UIN Imam Bonjol Padang Raih Penghargaan PPID Unit PKTN Berkinerja Terbaik dari Kemenag
Universitas Islam Negeri (UIN) Imam Bonjol Padang melaksanakan pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan bagi pejabat
Rektor UIN IB Padang Lantik Pejabat Baru Kepala Lembaga, SPI, dan Sekretaris Prodi Periode 2025-2029
BTN Syariah menyerahkan bantuan sembako kepada UIN Imam Bonjol Padang sebagai bentuk kepedulian terhadap mahasiswa dan warga kampus yang
Pascabencana Alam, UIN Imam Bonjol Padang Terima Bantuan dari BTN Syariah
LPM UIN Imam Bonjol Padang menyelenggarakan Focus Group Discussion (FGD) Pemetaan Dokumen Mutu Kemahasiswaan di Gedung Rektorat,
Penguatan Sistem Penjaminan Mutu Kemahasiswaan, LPM UIN IB Padang Gelar FGD