Gol Bruno Gomez Dianulir Wasit, Babak Pertama Semen Padang Lawan Dewa United 0-0

Langgam.id – Hasil babak pertama Semen Padang FC menghadapi Dewa United pada pekan kedua liga Super League musim 2025/2026, Jumat (15/8/2025), berakhir 0-0. Pertandingan tersebut berlangsung di Gor Haji Agus Salim, Padang.

Bermain di kandangan sendiri, dengan dukungan suporter, tim asuhan Eduardo Almeida itu tampak tampil agresif.

Semen Padang menciptakan sejumlah ancaman lewat Serangan yang dilakulan oleh Semen Padang ke gawang Dewa United, namun tetap gagal dilakukan oleh lini depan Kabau Sirah.

Menit 31 tendangan dari sang kapten, Leo guntara diblokir oleh bek Dewa United. Pada menit 33 Rui Rampa memberi tendangan ke arah gawang hampir menjadi bola liar, namun mampu ditenangkan oleh Marciono Stevent.

Di menit ke-38, Semen Padang FC mampu membongkar pertahanan Dewa United dari lemparan ke dalam Firman Jualiansyah, dan dieksekusi oleh Bruno Gomez. Namun gol tersebut dianulir oleh wasit.

Sementara itu, Dewa United mencoba menggoyahkan pertahanan Semen Padang FC dengan operan Egy Maulana Fikri kepada lini depan Dewa United. Namun mampu diblokir oleh dua bek solid, Angleo Moneses dan Pedro Matos.

Selain itu, pergantian terjadi pada menit 20, oleh pemain Semen Padang. Ormando Eropa karena diduga cedera digantikan oleh Firman Jualiansyah.

Hingga wasit meniup peluit tanda berakhirnya babak pertama, skor 0-0 untuk kedua tim. Kabau Sirah harus bekerja keras di babak kedua untuk membalikkan keadaan. (f/y)

Baca Juga

Semen Padang FC harus mengakui keunggulan Arema FC dengak skor 1-2
Semen Padang FC Kembali Kalah, Takluk 1-2 dari Arema
Semen Padang FC harus mengakui keunggulan Arema FC dengak skor 1-2
Babak Pertama Semen Padang FC Ketinggalan 0-2 dari Arema
Semen Padang FC merilis starting line up dalam laga melawan Arema FC pada pekan 11 Liga Super League 2025/2026, Senin malam (03/10/2025).
Starting Line Up Semen Padang FC Lawan Arema
Pemain Semen Padang FC saat sesi latihan beberapa waktu lalu.
Manajemen Bantah Ada Tunggakan Gaji Pemain Semen Padang FC
Kiper Semen Padang FC, Arthur Augusto Da Silva, terpilih sebagai Save of The Week pada pekan 10 Liga Super League 2025/2026 usai
Tampil Gemilang Lawan Malut United, Arthur Terpilih Sebagai Save of The Week
Semen Padang FC kembali menelan kekalahan saat bertandang ke markas Malut United pada pekan 10 Liga Super League 2025/2026 di
Kata Suhatman Imam Soal Kekalahan Semen Padang FC vs Malut United