Gojek Beri Apresiasi Driver dan Mitra di Padang

Gojek Beri Apresiasi Driver dan Mitra di Padang

Gojek beri apresiasi kepada mitranya di Padang. (Foto: Gojek)

PalantaLanggam - Perusahaan layanan transportasi online Gojek memberi apresi kepada driver dan mitra mereka di Padang, Rabu (29/5/2019).

"Apresiasi ini diberikan kepada ribuan mitra driver bintang lima yang berkinerja tinggi di seluruh Indonesia," kata Head of Regional Corporate Affairs Gojek Teuku Parvinanda 'Andri' dalam siaran persnya.

Menurutnya, kriteria bagi penerima apresiasi ini adalah mitra driver yang berkinerja tinggi, loyal, memiliki kebutuhan finansial khusus dan selalu memberikan layanan prima.

"Rata-rata, rating mitra driver Gojek selalu melampaui angka 4.5 terhitung sejak aplikasi kami diluncurkan. Hal ini menunjukkan, mitra driver bekerja dengan penuh integritas, dan oleh karenanya layak untuk diberikan apresiasi,” ujar Andri.

Untuk meningkatkan kesejahteraan dan kapasitas driver, menurutnya, Gojek menggelar program Bengkel Belajar Mitra (BBM). Seperti, pelatihan bahasa Inggris, pelatihan P3K, pelatihan otomotif, pelatihan anti kekerasan seksual dan pelatihan keselamatan berkendara.

Salah satu penerima apresiasi mitra driver bintang lima adalah Ardiman. Ia bergabung jadi driver Gojek sejak 2015 di Jakarta dan pindah ke Padang bersama keluarga begitu beroperasi di kota asal mereka itu.

Untuk menambah pendapatan, istri Ardiman bergabung menjadi mitra Go-Food dengan berjualan makanan khas Jawa Barat, seblak.

Andri mengatakan, saat ini, Gojek punya 2 juta mitra pengemudi, 400 ribu mitra merchants dan lebih dari 60 ribu penyedia layanan di Asia Tenggara, dengan volume transaksi tahunan sebesar 2 miliar.

Karena itu, terhitung Desember 2018, aplikasi dan ekosistem Gojek telah diunduh oleh lebih dari 130 juta pengguna. Berdasarkan data Lembaga Demografi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia (LD FEB UI) tahun 2018, mitra driver Gojek tercatat memberikan kontribusi ekonomi sebesar Rp25 triliun kepada negara. (*/SS)

Baca Juga

Berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini: Damri hadirkan layanan armada terbaru trayek ke empat kawasan wisata unggulan di Sumbar.
Pemkab Solsel Usulkan Trayek Damri Sampai ke Kawasan Saribu Rumah Gadang
Geger Budaya
Geger Budaya
Cincu, Sebuah Profesi Yang Hilang di Formasi Kru Bus Lintas Sumatra
Cincu, Sebuah Profesi Yang Hilang di Formasi Kru Bus Lintas Sumatra
Dua koridor Trans Padang bakal beroperasi pada Desember 2023 nanti. Dua koridor tersebut yaitu koridor 2 dengan rute Pusat Kota-Bungus dan
Pakar Transportasi Unand: 3 Sisi Utama Operasional Ketersediaan Angkutan Umum Perkotaan
Bandara Minangkabau Tutup, aturan perjalan
Penumpang Pesawat di BIM Naik 60 Persen pada 2022, Belum Sebanyak Masa Pra-Pandemi
Jumlah Kendaraan Bermotor di Sumbar 2,5 Juta Unit, Kurang Separuh yang Bayar Pajak
Jumlah Kendaraan Bermotor di Sumbar 2,5 Juta Unit, Kurang Separuh yang Bayar Pajak