InfoLanggam – Fakultas Ushuluddin dan Studi Agama (FUSA) mendapatkan penghargaan dan ucapan selamat atas raihan mahasiswa berprestasi terbanyak di lingkungan Universitas Islam Negeri Imam Bonjol Padang di seperempat tahun akhir 2025.
Pengumuman ini disampaikan oleh Rektor UIN IB Padang Prof Dr Martin Kustati MPd dalam acara Hari Amal Bakti (HAB) Kemenag RI ke-80 yang bertema,”Umat Rukun dan Sinergi, Indonesia Damai Maju” pada Sabtu (3/1/2026) lalu di lapangan upacara Rektorat UIN IB Padang kampus 3 Sungai Bangek.
Penghargaan ini diberikan oleh Rektor UIN IB Padang dalam bentuk sertifikat kepada setiap mahasiswa UIN yang berhasil mendapatkan medali di kancah nasional maupun internasional dengan raihan predikat juara pertama, kedua dan ketiga.
FUSA mendapatkan 34 sertifikat penghargaan mengungguli beberapa fakultas lainnya dalam raihan medali seperti Fakultas Adab dan Humaniora, Fakultas Tarbiyah dan Keguruan, Fakultas Syari’ah, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam, Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi dan Fakultas Sains dan Teknologi serta Pascasarjana UIN IB Padang.
Penyerahan sertifikat penghargaan bagi mahasiswa dilaksanakan langsung oleh Rektor UIN IB Padang melalui dekan masing-masing fakultas.
Dekan FUSA, Dr Sefriyono MPd mewakili pengambilan sertifikat mengungkapkan rasa bangganya dengan capaian mahasiswa dan mengatakan bahwa prestasi mahasiswa ini akan sangat bermanfaat bagi prodi-prodi FUSA yang akan melaksanakan akreditasi.
Penyerahan sertifikat belum diserahkan secara langsung kepada mahasiswa, karena UIN memang sedang berada dalam suasana relaksasi perkuliahan pasca bencana banjir dan galodo November tahun 2025, sehingga proses perkuliahan dan kegiatan mahasiswa masih dilaksanakan secara daring.
Prestasi diraih oleh mahasiswa di bidang akademik dan non akademik dengan mengikuti lomba seperti karya tulis ilmiah, hafalan, tilawah, membuat video kreatif, pidato Bahasa Inggeris dan Arab serta menjadi pembicara dalam seminar atau kenferensi dan lain-lainnya.
Prestasi mahasiswa ini tentunya dapat memberikan manfaat positif bagi lembaga seperti peningkatkan reputasi yang berdampak langsung bagi peningkatan akredirasi khususnya prodi-prodi FUSA yang belum unggul meningkat ke unggul dan prodi-prodi unggul menuju akreditasi internasional.
Melalui prestasi mahasiswa, jaringan relasi antar kampus nasional maupun internasional semakin meluas. Di samping itu juga dapat meningkatkan daya saing mahasiswa nantinya sebagai lulusan.
Tentunya prestasi mahasiswa ini merupakan aset berharga bagi sebuah lembaga khususnya FUSA yang harus terus dibina dan dikembangkan agar memiliki kemampuan atau daya saing gelobal. (*)






