PalantaLanggam- Fakultas Teknologi Pertanian Universitas Andalas (Fateta Unand) mengadakan kegiatan pengenalan stup galo-galo dan praktik panen madu di Nagari Kotomalintang, Minggu (12/5/2024). Kegiatan ini bertujuan untuk mendukung perekonomian masyarakat dengan memberikan alternatif sumber penghasilan setelah berkurangnya prospek dalam usaha keramba ikan.
Kegiatan ini merupakan bagian dari pengabdian masyarakat dalam rangka perayaan dies ke-16 Fateta Unand. Sasaran utama kegiatan ini adalah kelompok tani hutan gula aren di Nagari Kotomalintang. Diharapkan kegiatan ini dapat memberikan manfaat positif bagi peningkatan kesejahteraan petani di Nagari Kotomalintang, terutama setelah mereka mampu memanen madu dari galo-galo dan mengolahnya.
Kegiatan ini melibatkan anggota kelompok tani hutan, perwakilan aparat nagari, mahasiswa Magang Berbasis Kampus (MBKM) Universitas Andalas, serta penyuluh kehutanan. Acara dimulai dengan kata sambutan dari Walinagari Kotomalintang, diikuti dengan penjelasan mengenai tujuan kegiatan dan penyampaian materi tentang budidaya galo-galo.
Setelah itu, dilakukan sesi diskusi untuk memperdalam pemahaman para peserta tentang budidaya galo-galo. Kemudian, stup galo-galo diserahkan kepada kelompok tani hutan dan ditempatkan di lokasi yang telah disiapkan.
Sebagai puncak acara, dilakukan praktik panen madu galo-galo dengan metode hisap. Para peserta diajarkan cara memanen madu dengan aman dan efisien. Sebagai penutup, diberikan penjelasan mengenai mutu madu dan prospek pasarnya.
Diharapkan kegiatan ini dapat membantu meningkatkan kesejahteraan petani di Nagari Kotomalintang melalui budidaya galo-galo dan panen madu. Fateta Unand berkomitmen untuk terus membantu masyarakat dalam meningkatkan kualitas hidup mereka.