Fakultas Pertanian UM Sumatera Barat Jalin Kerjasama dengan Kandis Green Farm Pekanbaru

InfoLanggam - Fakultas Pertanian Universitas Muhammadiyah (UM) Sumatera Barat melakukan kerjasama dengan Kandis Green Farm Pekanbaru. Penandatangan kerjasama dalam bentuk Memorandum of Agreement (MOA) tersebut dilaksanakan di kantor Kandis Green Farm Pekanbaru, Kamis (7/11/2024) lalu.

Pengelola Kandis Green Farm, Richard Kellen menjelaskan, Kandis Green Farm yang dikelola pihaknya di Pekanbaru telah dikelola secara professional. Di mana Kandis Green Farm melakukan penanaman untuk beberapa komoditas pertanian hidroponik, seperti pakchoi, selada, juga beberapa komoditas lainnya dengan jumlah lubang tanam mencapai ribuan batang.

Untuk aktifitas panen hariannya sebut Richard, tergolong besar yakni mencapai 500-600 kemasan per hari. “Kandis Green Farm merupakan satu-satunya yang menggunakan metode smart farming, di mana pengaturan suhu, air, nutrisi bahkan pemantauan hama dilakukan menggunakan sistem yang terhubung ke smartphone,” tuturnya.

Disebutkannya, implementasi dari kerjasama dengan UM Sumatera Barat nantinya bakal dilakukan dalam beberapa bentuk kegiatan, antara lain praktek kerja lapangan/magang mahasiswa. Dimana mahasiswa Fakultas Pertanian UM Sumatera Barat berkesempatan belajar dan praktek di Kandis Green Farm.

Selanjutnya implementasi kerjasama dalam bentuk kuliah umum, di mana Owner Kandis Green Farm akan berbagi dan menyampaikan tentang prospek dan pengembangan bisnis hidroponik dalam bentuk kuliah umum. Kemudian kegiatan penelitian bersama, yang dilaksanakan oleh dosen pertanian UM Sumatera Barat dengan Kandis Green Farm dalam hal hidroponik.

Kemudian implementasi kerjasama juga bakal dilakukan dalam bentuk pembangunan green house bersama. Terkait green house ini, dirinya selaku pihak Kandis Green Farm menyambut baik pembangunan green house di Fakultas Pertanian Universitas Muhammadiyah Sumatera Barat. Serta diharapkan pembangunan green house tersebut bakal terealisasi di tahun 2025.

Terkait kerjasama tersebut, Dekan Fakultas Pertanian UM Sumatera Barat, Rizqha Sepriyanti Burano, ST, MSi mengapresiasi komitmen Kandis Green Farm dalam mendukung pendidikan dan penelitian di bidang pertanian.

Rizqha berharap semoga kerjasama yang dijalin tersebut dapat berjalan dengan baik dan berkelanjutan. (*)

Baca Juga

Ramadan selalu menjadi bulan yang dinantikan umat Islam di seluruh dunia. Bulan suci ini menawarkan kesempatan untuk merenung, memperbaiki
Sambut Ramadan 1446 H, UM Sumatera Barat Ucapkan Selamat Menjalankan Ibadah Puasa
Sebanyak 579 mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Muhammadiyah (UM) Sumatera Barat menyelesaikan KKN mereka di tiga nagari Agam
Selesaikan KKN, 579 Mahasiswa UM Sumatera Barat Sukses Mengabdi di 3 Nagari di Agam
Universitas Muhammadiyah (UM) Sumatera Barat kembali membuktikan aksi nyatanya dalam program KKN dengan diresmikannya Desa Wisata Bukit Kawin
Desa Wisata Bukit Kawin Diresmikan, Aksi Nyata KKN UM Sumatera Barat
Rendahnya angka partisipasi Pendidikan Tinggi merupakan permasalahan yang sering dijumpai setiap tahun di Indonesia.
Tingkatkan Angka Partisipasi Pendidikan Tinggi, UM Sumatera Barat Sediakan 7 Beasiswa Internal
Dewan Pimpinan Wilayah Asosiasi Dosen Indonesia (DPW ADI) Provinsi Sumatera Barat sejak dilantik terus bergerak meneguhkan pondasi
Rakerwil Asosiasi Dosen Indonesia Sumbar Digelar di UM Sumatera Barat
Tim asesmen lapangan dari Lembaga Akreditasi Mandiri Pendidikan Tinggi Kesehatan Indonesia (LAM-PTKes) tiba di UM Sumatera Barat
Tim Asesmen LAM-PTKes Visitasi Akreditasi Prodi D-III Kebidanan UM Sumatera Barat