Dukung Ekonomi Sumbar, Bank BTN Buka Kantor Cabang Syariah di Padang

Dukung Ekonomi Sumbar, Bank BTN Buka Kantor Cabang Syariah di Padang

Gubernur Sumbar Mahyeldi meresmin BTN Syariah (Foto: Lisa Septri Melina/ langgam.id)

Langgam.id- PT Bank Tabungan Negara BTN membuka cabang BTN Syariah di Provinsi Sumatra Barat (Sumbar) Selasa, (28/12). Kantor cabang bertujuan bisa mendukung transaksi keuangan syariah di Sumbar.

Kepala Kantor cabang BTN Syariah Padang Toni Ardiansyah mengatakan, pembukaan dan peresmian merupakan bukti untuk mendukung trasaksi keuangan syariah di Sumbar.

“Ini bukti kami dari BTN Syariah untuk mendukungan keuangan syariah di Sumbar,” katanya di Kantor BTN Syariah Sumbar, Belakang Olo, Padang Barat, Kota Padang, Selasa (28/12/2021).

Dia melanjutkan, dengan hadirnya BTN Syriah dapat melengkapi layanan berbasis model transaski konvesional dan investasi seperti, investasi jangka panjang, produk tabungan ibadah, pembiayan komersial untuk pengembangan properti maupun usaha.

Dia juga meminta dukungan dari semua pihak untuk mendorong susksenya BTN Syariah di Sumbar. Tanpa dukungan mustahil BTN dapat bergerak maju.

“Kami mohon dukungan dari semua pihak, terutama Gubernur Sumbar. Mari menabung di BTN Syariah, semoga mendapatkan nikmat dan rahmat dari Allah SWT,” tuturnya.

Sementara itu, direktur Comsumer dan Commersial Hirwandi Gafar mengatakan, BTN Syariah di Sumbar merupakan kantor cabang yang ke-29 di Indonesia.

“Ini merupakan kantor yang ke-29, sebelumnya pembukaan dilakukan di Bengkulu dan Jambi,” ujarnya.

Dia mengatakan di tengah maraknya Covid-19, Sumbar tetap ungul dalam penanganan perekonomian masyarakat. Itulah hal dasar untuk membuka cabang di Padang.

“Meski pandemi Covid-19, Sumbar tetap ungul dalam penanganan perkonomian. Semoga ini menjadi icon di Sumbar baik dari sisi halal syariah, pertanian maupun pertumbuhan pariwisata,” ujarnya.

Gubernur Sumbar Mahyeldi yang hadir saat peresmian mengatakan Sumbar sangat menyambut baik hadirnya BTN Syariah di Kota Padang.

“Kami sangat menyambut baik hadirnya BTN Syariah di Sumbar,” ujar dia.

Dalam acara tersebut ia juga turut menyinggung penanganan Covid-19 di Sumbar. Dia mengatakan capaian vaksinasi Covid-19 di Sumbar saat ini mencapai 64 persen.

“Baru 64 persen dan akan kita terus tingkatkan menjadi 70 persen,” ujarnya.

Gubernur dalam acara tersebut juga melakukan penandatanganan untuk peresmian pembukaan Kantor Cabang BTN Syariah Padang oleh Gubernur Sumbar. (*/Rahmadi)

Baca Juga

Cuaca Masih Sulit Diprediksi, Gubernur Sumbar Imbau Masyarakat Tetap Waspada
Cuaca Masih Sulit Diprediksi, Gubernur Sumbar Imbau Masyarakat Tetap Waspada
Awali 2026, Gubernur Mahyeldi Tegaskan Kinerja ASN Sumbar Harus Berdampak
Awali 2026, Gubernur Mahyeldi Tegaskan Kinerja ASN Sumbar Harus Berdampak
Verifikasi Rumah Terdampak Bencana, Gubernur Sumbar Lepas 400 Mahasiswa KKN UNAND
Verifikasi Rumah Terdampak Bencana, Gubernur Sumbar Lepas 400 Mahasiswa KKN UNAND
Warga Malalo Minta Gubernur Sumbar Datangkan Dump Truck Angkut Material Sisa Banjir
Warga Malalo Minta Gubernur Sumbar Datangkan Dump Truck Angkut Material Sisa Banjir
Pastikan Pemulihan Pascabencana Sesuai Prosedur Keuangan, Gubernur Sumbar Koordinasi dengan BPK
Pastikan Pemulihan Pascabencana Sesuai Prosedur Keuangan, Gubernur Sumbar Koordinasi dengan BPK
Gubernur Puji Kinerja Kepolisian, Keamanan dan Ketertiban Terjaga Sepanjang 2025
Gubernur Puji Kinerja Kepolisian, Keamanan dan Ketertiban Terjaga Sepanjang 2025