DPRD Payakumbuh Umumkan Walikota Terpilih, Pj Wako Pastikan Transisi Pemerintahan Lancar

DPRD Payakumbuh Umumkan Walikota Terpilih, Pj Wako Pastikan Transisi Pemerintahan Lancar

DPRD Payakumbuh umumkan walikota terpilih periode 2025-2030. (Foto: MC)

Langgam.id – Penjabat (Pj) Wali Kota Payakumbuh, Suprayitno, menghadiri Rapat Paripurna DPRD Kota Payakumbuh dengan agenda pengumuman pasangan Wali Kota dan Wakil Wali Kota terpilih hasil Pilkada 2024 Minggu (9/2/2025).

Dalam kesempatan tersebut, Suprayitno menegaskan komitmennya untuk memastikan transisi kepemimpinan di Kota Payakumbuh berjalan dengan baik dan lancar.

"Hari ini adalah momen penting bagi kita semua. Pemilihan telah usai, dan saatnya kita bersama-sama mendukung kepemimpinan baru demi kemajuan Kota Payakumbuh. Saya siap mengawal proses transisi ini agar berjalan sesuai aturan yang berlaku," ujar Suprayitno.

Rapat yang berlangsung di ruang sidang DPRD ini dipimpin oleh Ketua DPRD Wirman Putra, yang membuka sidang secara resmi dengan mengetukkan palu sebanyak tiga kali.

Dalam sambutannya, Wirman Putra menyampaikan bahwa pengumuman ini merupakan bagian dari proses konstitusional yang harus dilakukan sebelum pelantikan Wali Kota dan Wakil Wali Kota terpilih.

Ketua KPU Kota Payakumbuh, Wizri Yasir, dalam rapat tersebut membacakan Keputusan KPU Kota Payakumbuh Nomor 4 Tahun 2025 yang menetapkan pasangan Zulmaeta dan Elzadaswarman sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota Payakumbuh terpilih untuk masa jabatan 2025–2030.

Menutup pernyataannya, Suprayitno mengajak seluruh elemen masyarakat dan pemerintahan untuk bersatu mendukung kepemimpinan baru.

"Ke depan, Kota Payakumbuh membutuhkan kolaborasi dari semua pihak. Mari kita dukung pemimpin terpilih agar bisa menjalankan tugasnya dengan baik demi kesejahteraan masyarakat," pungkasnya.

Selain Pj Wali Kota, rapat ini juga dihadiri oleh Sekretaris Daerah (Sekda), unsur Forkopimda, serta para kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD).

Rapat Paripurna berlangsung dengan tertib dan khidmat, menjadi langkah awal dalam proses pergantian kepemimpinan di Kota Payakumbuh.(*/Fs)

Baca Juga

Perluas Pasar Produk Pertanian, Pemko Payakumbuh Jajaki Peluang dengan Malaysia
Perluas Pasar Produk Pertanian, Pemko Payakumbuh Jajaki Peluang dengan Malaysia
Satpol PP dan Damkar Payakumbuh telah mengeluarkan surat imbauan kepada seluruh pemilik kafe, tempat biliar, dan karaoke di wilayah tersebut.
Jaga Ketertiban Umum, Pemko Payakumbuh Keluarkan Imbauan Bagi Pelaku Usaha Hiburan
Pemko Payakumbuh melalui Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) menggelar Pelatihan dan Sertifikasi Kompetensi PBJ.
Ciptakan SDM yang Andal dan Profesional, Pemko Payakumbuh Bekali ASN Sertifikasi PBJ
Wako Payakumbuh Lantik dan Serahkan SK 144 PPPK
Wako Payakumbuh Lantik dan Serahkan SK 144 PPPK
Pengembangan Infrastruktur Kota, Pemko Payakumbuh Audiensi dengan Anggota Komisi V DPR Zigo Rolanda
Pengembangan Infrastruktur Kota, Pemko Payakumbuh Audiensi dengan Anggota Komisi V DPR Zigo Rolanda
Pemko Payakumbuh Gelar Upacara Peringati Hari Otda di Halaman Balai Kota
Pemko Payakumbuh Gelar Upacara Peringati Hari Otda di Halaman Balai Kota