Disdukcapil Padang Layani Pembuatan KTP Digital di SJS Plaza

Disdukcapil Padang Layani Pembuatan KTP Digital di SJS Plaza

Disdukcapil Padang buka layanan KTP digital di SJS Plaza. (Foto: Infopublik Padang)

Langgam.id - Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kota Padang kembali menggelar pelayanan pembuatan Identitas Kependudukan Digital (IKD) di lokasi strategis. Kali ini, pelayanan IKD digelar di Sahabat Jaya Sentosa (SJS) Plaza Lapai Nanggalo, Kota Padang.

Kepala Disdukcapil Kota Padang, Teddy Antonius, mengatakan bahwa pelayanan IKD digelar untuk memudahkan masyarakat memperoleh KTP digital melalui handphone masing-masing.

"Kami selalu berusaha untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, termasuk dalam hal pembuatan IKD. Dengan adanya pelayanan di lokasi strategis, masyarakat dapat lebih mudah mengakses layanan ini," kata Teddy Antonius, Kamis (18/1/2024).

Pada kesempatan ini, seluruh karyawan/ti SJS dilayani pembuatan IKD melalui handphone masing-masing. Hingga waktu zuhur, sekitar 75 karyawan/ti telah memiliki IKD.

"Digital ID adalah identitas masyarakat Indonesia berbasis digital yang menggantikan peran KTP fisik," ujar Teddy Antonius.

KTP digital ini berbeda dengan e-KTP yang berbentuk kartu fisik. KTP digital adalah dokumen digital dalam format gambar, aplikasi, ataupun QR Code yang perlu di scan.

"Kedepan, kami akan terus konsen untuk memberikan pelayanan KTP digital kepada masyarakat di lokasi-lokasi strategis," kata Teddy Antonius.

Sebagai informasi tambahan, walaupun IKD atau KTP Digital menggantikan e-KTP, tetapi KTP elektronik tetap bisa digunakan bagi mereka yang tidak menggunakan smartphone, seperti para lansia dan masyarakat yang tidak memungkinkan untuk membuat KTP Digital. (*/Fs)

Baca Juga

Terkait Anggaran, Wako Fadly Amran Tampung Aspirasi Operator 6 Koridor Trans Padang
Terkait Anggaran, Wako Fadly Amran Tampung Aspirasi Operator 6 Koridor Trans Padang
Antisipasi Banjir dan Genangan Air, Wako Padang Minta Dukungan Pusat Normalisasi Sungai
Antisipasi Banjir dan Genangan Air, Wako Padang Minta Dukungan Pusat Normalisasi Sungai
Korban Terseret Ombak di Pantai Ujung Batu Ditemukan, Wako Padang Sampaikan Duka Cita
Korban Terseret Ombak di Pantai Ujung Batu Ditemukan, Wako Padang Sampaikan Duka Cita
12 Aktivis Ditangkap Kala Aksi Damai di Depan Mapolda Sumbar
12 Aktivis Ditangkap Kala Aksi Damai di Depan Mapolda Sumbar
Jelang Pemberangkatan Jemaah, Wako Fadly Amran Tinjau Kondisi Asrama Haji Embarkasi Padang
Jelang Pemberangkatan Jemaah, Wako Fadly Amran Tinjau Kondisi Asrama Haji Embarkasi Padang
Tata Kelola Birokrasi, Pemko Padang Lakukan Talent Mapping bagi Pejabat Eselon II dan III
Tata Kelola Birokrasi, Pemko Padang Lakukan Talent Mapping bagi Pejabat Eselon II dan III