Disdukcapil: 99 Persen Warga Padang Sudah Rekam E-KTP

Disdukcapil: 99 Persen Warga Padang Sudah Rekam E-KTP

Foto: Net

Langgam.id-Data Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kota Padang menyebutkan, pada 2020 lalu, perekaman e-KTP mencapai 646.140 orang dari target 650.753 orang penduduk wajib ber-KTP. Ini menunjukan, 99 persen lebih warga di Kota Padang sudah melakukan perekaman e-KTP.

Sementara itu, warga yang belum melakukan perekaman e-KTP berjumlah sebanyak 4.613 orang. “Lonjakan perekaman e-KTP terjadi saat jelang pelaksanaan pencoblosan Pilkada Sumbar tahun 2020 lalu,” ujar Plt Kepala Disdukcapil Kota Padang, Edi Hasymi, Senin (1/2/2021) dalam rilisnya di infopublik.id.

Edi Hasymi mengungkapkan, bahwa perekaman e-KTP tersebut sebagian besar didominasi para pemula atau warga yang berusia 17 tahun. Jumlahnya mencapai sekitar 8.000 orang.

Edi Hasymi menjelaskan, warga yang belum melakukan perekaman e-KTP tersebut disebabkan beberapa hal. Diantaranya pindah alamat, meninggal dunia dan lainnya. Namun mereka tidak melaporkannya ke Disdukcapil sehingga datanya masih tercatat.

Edi Hasymi mengungkapkan,  untuk meningkatkan partisipasi warga untuk  melakukan perekaman e-KTP, Disdukcapil melakukan berbagai upaya. Salah satunya dengan turun langsung ke masyarakat. (*/yki)

 

Baca Juga

Pemko Padang Hibahkan Sumur Bor Permudah Aktivitas di Rutan Anak Air
Pemko Padang Hibahkan Sumur Bor Permudah Aktivitas di Rutan Anak Air
Pemko Padang dan Pemprov Sumbar Sinergi Optimalkan Pemungutan Opsen Pajak Daerah
Pemko Padang dan Pemprov Sumbar Sinergi Optimalkan Pemungutan Opsen Pajak Daerah
Pemko Payakumbuh terus berupaya mengatasi tumpukan sampah yang berserakan liar di beberapa titik di Kota Payakumbuh.
Mulai 2025, Pemko Padang Bakal Terapkan Sistem Swakelola Sampah Berbasis Kelurahan
Tingkatkan Transparansi, Pemko Padang Lakukan Pembinaan Bagi Petugas Pengadaan
Tingkatkan Transparansi, Pemko Padang Lakukan Pembinaan Bagi Petugas Pengadaan
Kebakaran hebat menghanguskan sebuah rumah dan kedai di Jalan Bhayangkara, Kelurahan Bungo Pasang, Kecamatan Koto Tangah, Kota Padang,
Sampai Oktober: Pemko Padang Catat 215 Kasus Kebakaran, Warga Diminta Lebih Waspada
RDP Bersama Kemendagri dan Komisi II DPR RI, Pemko Padang Pastikan Komitmen ASN dalam Netralitas
RDP Bersama Kemendagri dan Komisi II DPR RI, Pemko Padang Pastikan Komitmen ASN dalam Netralitas