Disambangi Ketua KPI, Pj Wako Padang Ajak Tingkatkan Sinergi dan Kolaborasi

Disambangi Ketua KPI, Pj Wako Padang Ajak Tingkatkan Sinergi dan Kolaborasi

Pj Wako Padang menerima kunjungan Ketua KPI Pusat. (Foto: Prokopim Padang)

Langgam.id - Penjabat (Pj) Wali Kota Padang Andree Algamar disambangi oleh Ketua Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) Ubaidillah, Minggu (29/9/2024).

Kedatangan Ketua KPI bersama rombongan ini, disambut hangat oleh Andree Algamar dengan jamuan makan malam dan diskusi bersama di Gedung Putih Rumah Dinas Wali Kota Padang.

"Selamat datang Bapak Ubaidillah dan rombongan di Kota Padang. Semoga melalui pertemuan ini semakin meningkatkan sinergitas dan kolaborasi antara Pemerintah Kota Padang dengan KPI," ucap Andree.

Selanjutnya Pj Wako Padang menyampaikan terima kasih kepada KPI dan juga Komisi Penyiaran Indonesia Daerah (KPID) Sumbar atas dukungan yang telah diberikan dalam mensosialisasikan program Pemerintah Kota Padang selama ini.

"Saat ini kami tengah fokus mengedukasi masyarakat tentang kesiapsiagaan bencana, karena Kota Padang berada dalam ancaman Megathrust Mentawai. Dalam edukasi kebencanaan ini kami menggandeng KPID Sumbar, dan Alhamdulillah kerjasama ini berjalan dengan baik," ucap Pj Wako.

Sementara itu, Ketua KPI Pusat Ubaidillah mengaku gembira atas sambutan hangat dari Pj Wali Kota Padang beserta jajaran. Ia mengatakan bahwa lembaga penyiaran dapat mengambil peran dalam menyosialisasikan terkait kebencanaan bagi suatu daerah. Salah satunya melalui iklan layanan masyarakat.

"Melalui iklan layanan masyarakat dapat memberikan edukasi kepada masyarakat secara langsung, seperti kemana masyarakat harus pergi dan bagaimana cara melindungi diri, sehingga terjadi bencana dapat mengurangi resiko bencana," ucap Ubaidillah.

Ketua dan Komisioner KPI dijadwalkan akan memberikan sosialisasi “Gerakan Literasi Sejuta Pemirsa Bersama Pemko Padang” di gedung Bagindo Aziz Chan Balai Kota Padang Aie Pacah, Senin (30 September 2024). (*/Fs)

Baca Juga

Wako Padang Panen Padi Bersama Kelompok Tani Harapan Baru
Wako Padang Panen Padi Bersama Kelompok Tani Harapan Baru
Wako Padang Serahkan Sarpras Perikanan Tangkap Sejumlah KUB Nelayan
Wako Padang Serahkan Sarpras Perikanan Tangkap Sejumlah KUB Nelayan
Terkait Anggaran, Wako Fadly Amran Tampung Aspirasi Operator 6 Koridor Trans Padang
Terkait Anggaran, Wako Fadly Amran Tampung Aspirasi Operator 6 Koridor Trans Padang
Antisipasi Banjir dan Genangan Air, Wako Padang Minta Dukungan Pusat Normalisasi Sungai
Antisipasi Banjir dan Genangan Air, Wako Padang Minta Dukungan Pusat Normalisasi Sungai
Korban Terseret Ombak di Pantai Ujung Batu Ditemukan, Wako Padang Sampaikan Duka Cita
Korban Terseret Ombak di Pantai Ujung Batu Ditemukan, Wako Padang Sampaikan Duka Cita
Jelang Pemberangkatan Jemaah, Wako Fadly Amran Tinjau Kondisi Asrama Haji Embarkasi Padang
Jelang Pemberangkatan Jemaah, Wako Fadly Amran Tinjau Kondisi Asrama Haji Embarkasi Padang