Diduga Stres, Seorang Pria Meninggal Tenggelam Saat Mandi di Pantai Pariaman

Diduga Stres, Seorang Pria Meninggal Tenggelam Saat Mandi di Pantai Pariaman

Ilustrasi - Orang tenggelam. (Foto: Pete Linforth)

Langgam.id - Seorang pria bernama Wasri (49) ditemukan meninggal akibat tenggelam di laut di kawasan Pantai Talao, Desa Pauah Barat, Kecamatan Pariaman Tengah, Kota Pariaman, Sumatra Barat (Sumbar), Sabtu (29/5/2021).

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Pariaman Azman mengatakan, korban merupakan warga desa Kampung Baru Padusunan, Kecamatan Pariaman Timur, Kota Pariaman.

Azman menambahkan, bahwa peristiwa ini terjadi pukul 13.00 WIB, ketika korban hendak pergi ke laut untuk mandi di Pantai Muaro. Kemudian korban terseret arus ke tengah dan berusaha untuk menyelamatkan diri. Akan tetapi korban kehabisan tenaga dan berteriak minta tolong ke warga yang berada di pinggir pantai.

"Kemudian warga mendengar dan melihat korban minta tolong saksi dua orang rekannya langsung berenang untuk menyelamatkan korban," katanya.

Korban terang Azman bisa diselamatkan ke pinggir pantai. Setelah itu, korban langsung dibawa ke rumah sakit dalam keadaan tidak sadarkan diri. Kemudian sampai di rumah sakit korban dinyatakan meninggal dunia oleh pihak rumah sakit umum Pariaman.

Menurut saksi di lokasi, korban mandi di Talao Pauh sejak pukul 10.00 WIB pagi. Kemungkinan cuaca kurang bagus dan ombak besar, sehingga korban baru bisa ditemukan pukul 13.00 WIB tersebut.

"Dia diselamatkan oleh orang yang bermain surfing dan dievakuasi warga setempat bersama pihak terkait. Korban memang mengalami stres dan sering mandi laut sendirian," katanya. (Rahmadi/yki)

Baca Juga

Program Makan Bergizi Gratis (MBG) di Kota Pariaman kembali dilanjutkan setelah sempat berhenti sementara waktu. Kini pelajar TK, SD, SMP,
Sempat Terhenti, Program Makan Bergizi Gratis di Pariaman Kembali Dilanjutkan
Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Pariaman berganti nama menjadi RSUD Prof H Muhammad Yamin SH. Pergantian nama rumah sakit yang berada di bawah
RSUD Pariaman Resmi Ganti Nama Jadi RSUD Prof H M Yamin SH
Persatuan Sepakbola Kota Pariaman (Persikopa) harus menelan kekelahan dari Duta FC dari Banten dalam babak final Piala Soeratin U-17.
Kalah di Final, Persikopa Pariaman Kembali Jadi Runner Up Piala Soeratin U-17 Nasional
Selama periode 24-30 Januari 2025 terjadi sebanyak 13 kali gempa bumi di wilayah Sumatra Barat (Sumbar) dan sekitarnya.
Gempa Magnitudo 4,9 Guncang Pariaman Sore Ini
Hasil hitung cepat Pilkada Serentak 2024 menunjukkan empat wali kota petahana di Sumatra Barat (Sumbar) diperkirakan tidak melanjutkan
Empat Wali Kota Petahana di Sumbar Diperkirakan Tumbang di Pilkada 2024
Seorang remaja bernama Reyhan (16) dilaporkan tenggelam di Pantai Pasir Jambak, Kelurahan Pasir Jambak, Kecamatan Koto Tangah, Kota Padang.
Remaja 16 Tahun Tenggelam di Pantai Pasir Jambak, Tim SAR Lakukan Pencarian