Dharma Wanita UIN IB Padang Hadiri Rakernas DWP Kemenag RI di Semarang

Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kementerian Agama Republik Indonesia melakukan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) di Kota Semarang, Jawa Tengah.

Kegiatan Rakernas Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kementerian Agama Republik Indonesia di Semarang. [foto: UIN Imam Bonjol Padang]

InfoLanggam – Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kementerian Agama Republik Indonesia melakukan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) di Kota Semarang, Jawa Tengah, 5-7 Februari 2024.

Rakernas ini mengangkat tema, “Optimalisasi Potensi DWP Kemenag RI dalam Mencapai Kinerja yang Berkualitas” juga dihadiri Dharma Wanita Persatuan UIN Imam Bonjol Padang.

Penasehat DWP Kementerian Agama RI, Ny. Eny Retno menyampaikan pentingnya optimalisasi potensi diri dalam berorganisasi. Hal ini karena keberhasilan organisasi terletak pada potensi diri para pengurus dan anggotanya.

Ia pun menekankan pentingnya peran aktif para anggota DWP dalam mendukung berbagai program dan kegiatan Kementerian Agama.

“Di tengah dinamika tuntutan zaman, keberadaan Dharma Wanita Persatuan diharapkan mampu menjadi garda terdepan dalam mewujudkan pelayanan publik yang berkualitas bagi masyarakat Indonesia,” ujarnya dikutip dari situs UIN Imam Bonjol Padang, Kamis (8/2/2024).

Apresiasi pun diucapkan kepada para peserta dan panitia pada rakernas ini. Ia mengatakan bahwa tahun ini rakernas dikemas dalam bentuk yang lebih baik.

“Dimana pada tahun sebelumnya rakernas masih dengan cara lama, yaitu ibu-ibu datang, duduk, dengar dan diam. Sekarang datang dengan draft program kerja yg sudah ada dan Insya Alllah kembali dengan Program Kerja 2024,” bebernya.

Sementara itu, Ketua DWP UIN Imam Bonjol Padang Ny. Husna yang turut hadir sebagai peserta rakernas menyoroti pentingnya pembinaan dan pengembangan potensi anggota DWP agar mampu memberikan kontribusi maksimal dalam setiap aspek kinerja di Kementerian Agama.

“Dengan demikian, rakernas ini menjadi momentum penting untuk menggalang semangat dan komitmen bersama dalam mewujudkan visi dan misi Kementerian Agama yang berorientasi pada pelayanan yang berkualitas bagi seluruh masyarakat,” tuturnya. (*)

Baca Juga

UIN Imam Bonjol Padang melepas 30 peserta Student Writing Academy untuk mengikuti program penguatan literasi akademik di Sleman.
UIN IB Lepas 30 Peserta Student Writing Academy Ikuti Program Penguatan Literasi Akademik
UIN Imam Bonjol Padang menerima kunjungan resmi dari Institut Agama Islam Tafaqquh Fiddin (IAITF) Dumai dan Universiti Teknologi MARA (UiTM)
Perkuat Jejaring Akademik, UIN IB Padang Terima Kunjungan IAITF Dumai dan UiTM Melaka
UIN Imam Bonjol Padang mengikuti tahap presentasi Uji Publik Keterbukaan Informasi Badan Publik Tahun 2025 yang diselenggarakan
UIN IB Padang Ikuti Tahap Presentasi Uji Publik KIP, Siap Jadi Badan Publik Informatif 2025
Pascasarjana UIN Imam Bonjol Padang menggelar Annual International Conference on Education and Islamic Studies (AICEIS) ke-4,
Pascasarjana UIN IB Padang Gelar AICEIS ke-4 dalam Rangka Dies Natalis ke-59
Wakil Rektor II UIN Imam Bonjol Padang, Dr Lukmanul Hakim M Ag menutup kegiatan Expo Kemandirian Pesantren di aula Gedung J Kampus II
Tutup Expo Kemandirian Pesantren UIN IB, WR II Dorong Peserta Terus Kembangkan Potensi Diri
Rektor UIN Imam Bonjol Padang, Prof Dr Hj Martin Kustati MPd membuka kegiatan Pembinaan Aparatur Sipil Negara (ASN) perguruan tinggi tersebut
Pembinaan ASN UIN IB Padang, Kemenag Ingatkan untuk Kontrol Diri Gunakan Medsos