Langgam.id - Dua warga Sumatra Barat (Sumbar) kembali dinyatakan positif terpapar virus corona (covid-19). Dengan begitu, total kasus positif covid-19 di Sumbar hingga hari ini, Kamis (9/4/2020), mencapai 28 orang.
Hal ini dibenarkan Juru Bicara Gugus Tugas Sumbar Jasman Rizal. Menurutnya, jumlah 28 orang positif itu tercatat hinggal pukul pukul 15.30 Wib, Kamis (9/4/2020).
"Bertambah dua orang dinyatakan positif dari hari sebelumnya," katanya dalam keterangan tertulis.
Dua warga positif sama-sama berjenis kelamin perempuan. Keduanya juga telah meninggal dunia. Pasien pertama berumur 34 tahun, asal Kota Bukittinggi yang meninggal sedang dalam keadaan hamil 8 bulan di RSUP M Djamil Padang, Rabu (8/4/2020).
"Pasien kedua adalah seorang wanita berusia 50 tahun, tinggal dan bekerja di Padang, kampung asal Pasaman Barat. Tim kesehatan telah melakukan tracing riwayat perjalanan kedua almarhumah sesuai protokol kesehatan," ujarnya.
Selain itu, salah seorang pasien berjenis kelamin laki-laki di RSUD M Zein Painan telah dipindahkan ke ruang isolasi RSUP M Djamil Padang.
Saat ini, total ODP di Sumbar sebanya 4.305 orang, terdiri dari proses pemantauan 1.473 orang dan selesai pemantauan 2.832 orang.
Sementara pasien dalam pengawasan (PDP) sebanyak 101 orang. Rincinya, masih dirawat menunggu hasil labor 17 orang, dinyatakan negatif 75 orang, dan isolasi di rumah 9 orang.
Dari 28 orang pasien positif, tiga di antaranya telah meninggal dunia. Sebanyak 11 pasien dirawat di rumah sakit, 10 orang lainnya isolasi mandiri di rumah dan 4 orang lainnya dinyatakan sembuh. (Rahmadi/ICA)