BREAKING NEWS: Warga Air Bangis Lanjutkan Aksi Meski Diguyur Hujan Lebat

Masyarakat Air Bangis tetap melanjutkan aksi dan tuntutannya walaupun diguyur hujan lebat, Selasa (1/8/2023). Hujan mengguyur Kota Padang

Warga Air Bangis tetap menggelar demo di depan Kantor Gubernur Sumbar meski diguyur hujan. [foto: Dharma Harisa]

Langgam.id - Masyarakat Air Bangis tetap melanjutkan aksi dan tuntutannya walaupun diguyur hujan lebat, Selasa (1/8/2023). Hujan mengguyur Kota Padang sekitar pukul 15.00 WIB tadi.

Baik laki-laki atau perempuan, semuanya tetap bertahan di tengah hujan yang melanda. Namun, anak-anak tampak telah diungsikan untuk berteduh.

Hujan lebat tidak melemahkan semangat pendemo. Mereka berulang-ulang kali menyampaikan tuntutannya.

"Bebaskan lahan kami, bebaskan keluarga kami, kami ingin merdeka," pekik pendemo yang ditujukan ke Rumah Bagonjong, tempat gubernur biasa berkantor.

Pendemo juga meminta Kapolda Sumbar untuk menarik Brimob dari lahan mereka. Mereka menegaskan tidak akan pergi sampai sore hari.

Apabila hari ini tuntutan mereka tidak digubris oleh gubernur, massa akan kembali esok hari. Sementara itu, diberitakan sebelumnya, Gubernur dan Wakil Gubernur pergi keluar kota. (yki)

Baca Juga

7.764 Pekerja Pekebun Sawit di Pasbar Terima Perlindungan BPJS Ketenagakerjaan
7.764 Pekerja Pekebun Sawit di Pasbar Terima Perlindungan BPJS Ketenagakerjaan
Polres Pasaman Barat Tangkap Tiga Pelaku Judi Online
Polres Pasaman Barat Tangkap Tiga Pelaku Judi Online
Puluhan petani dari Nagari Kapa, Kabupaten Pasaman Barat, menggelar aksi damai di depan Mapolda Sumatra Barat pada Rabu (23/10/2024).
Puluhan Petani Gelar Aksi Damai, Desak Polisi Ditarik dari Lahan di Nagari Kapa
MUI Pasbar Tegaskan Penyebaran Paham Agama oleh WNA Menyimpang dari Ajaran Islam
MUI Pasbar Tegaskan Penyebaran Paham Agama oleh WNA Menyimpang dari Ajaran Islam
Konflik Lahan Kapa dan PT PHP I di Pasaman Barat, GTRA Sebut HGU Aktif hingga 2034
Konflik Lahan Kapa dan PT PHP I di Pasaman Barat, GTRA Sebut HGU Aktif hingga 2034
Tujuh WNA ditangkap di Pasaman Barat setelah diduga terlibat dalam penyebaran ajaran sesat. Penangkapan ini bermula dari sebuah video viral
Tujuh WNA Ditangkap di Pasaman Barat, Diduga Sebarkan Ajaran Sesat