Berikut Tata Cara Salat Taubat Beserta Niat dan Doanya

Umat Islam dianjurkan untuk memperbanyak ibadah selama bulan Ramadan. Salah satu ibadah sunnah yang biasa dilakukan yaitu salat tarawih.

Ilustrasi - Seorang umat Islam sedang menunaikan salat - (Foto: Sharon Ang/pixabay.com)

Infolanggam- Setiap manusia tidak akan lepas dari kesalahan dan dosa, untuk itu sangatlah penting bagi manusia untuk meminta permohonan ampun kepada Allah SWT agar terlepas dari dosa tersebut.

Memohon ampunan dengan sungguh-sungguh, berjanji tidak mengulangi dan menyesali perbuatan yang sudah dilakukan adalah penting. Berbagai macam cara dapat dilakukan, salah satunya dengan melaksanakan salat taubat.

Salat taubat merupakan salah satu salat sunah yang dilakukan oleh seorang umat manusia dengan tujuan untuk memohon ampunan kepada Allah atas dosa-dosa yang sudah ia perbuat.

Dilansir dari Tempo.co, salat sunah itu dianjurkan untuk melaksanakannya. Seperti diriwayatkan oleh Abu Dawud, Ahmad dan Tirmidzi, Rasululah Sholallahu Alaihi Wassalam bersabda:
.
مَا مِنْ رَجُلٍ يُذْنِبُ ذَنْبًا ثُمَّ يَقُومُ فَيَتَطَهَّرُ ثُمَّ يُصَلِّى ثُمَّ يَسْتَغْفِرُ اللَّهَ إِلاَّ غَفَرَ لَهُ
.
"Apabila ada orang yang melakukan suatu perbuatan dosa, kemudian dia berwudhu dengan sempurna, lalu dia mendirikan shalat dua rakaat, dan selanjutnya dia beristighfar memohon ampun kepada Allah, maka Allah pasti mengampuninya".

Tata cara melaksanakan salat taubat hampir sama dengan salat sunah lainnya, yaitu terdiri dari dua rakaat kemudian salam dengan jumlah rakaat bisa dikerjakan hingga empat atau enam rakaat. Salat ini sebaiknya dilakukan sendiri saja, karena termasuk kepada salat nafilah yang tidak disyariatkan untuk berjamaah.

Sedangkan untuk niat, memiliki sedikit perbedaan. Adapun lafadz niat salat taubat adalah sebagai berikut:
.
أصلي سنة التوبة ركعتين لله تعالي
(Ushollii sunnatat taubati rok’ataini lillaahi ta’aalaa)
.
"Aku berniat melakukan sholat sunnah taubat dua rakaat karena Allah Ta’ala”.

Berikut urutan atau tata cara pelaksanaan salat taubat:
1. Niat
2. Takbiratul Ihram
3. Membaca Iftitah
4. Membaca Surat Al Fatihah
5. Membaca salah satu surat dalam Alquran
6. Ruku
7. I'tidal
8. Sujud
9. Duduk diantara dua sujud
10. Sujud kedua
11. Berdiri kembali dan menguangi tata cara dari alfatihah
12. Membaca tasyahud akhir
13. Salam
14. Berdoa

Selesai melaksanakan salat taubat, sebaiknya memperbanyak membaca doa, dzikir dan istighfar kepada Allah untuk memohon ampunan atas dosa-dosa yang sudah diperbuat.
.
اللَّهُمَّ أَنْتَ رَبِّي لّا إِلَهَ إِلَّا أَنْتَ، خَلَقْتَنِي وَأَنَا عَبْدُكَ، وَأَنَا عَلَى عَهْدِكَ وَوَعْدِكَ مَا اسْتَطَعْتَ،
أَعُوذُ بِكَ مِنْ شَرِّ مَا صَنَعْت،
أَبُوءُ لَكَ بِنِعْمَتِكَ عَلَيَّ،
وَأَبُوءُ بِذَنْبِي فَاغْفِر لِي فَإِنَّهُ لَا يَغْفِرُ الذُّنُوبَ إِلَّا أَنْتَ
.
(Allahumma anta robbi laa ilaaha illaa anta, kholaqtanii wa ana abduka wa ana 'abduka wa ana 'ala 'ahdika wa wa'dika mastatho'tu. A 'udzu bika min syarri maa shona'tu abuu-u laka bini'matika 'alayya wa abuu-u bidzanbii, faghfirlii fainnahuu alaa yaghfirudz dzunuuba illa anta)
.
“Ya Allah, Engkau adalah Rabbku, tidak ada tuhan selain Engkau. Engkau yang menciptakan aku dan aku adalah hamba-Mu. Aku menetapi perjanjian untuk taat kepada-Mu dan janji balasan-Mu sesuai dengan kemampuanku. Aku berlindung kepada-Mu dari keburukan perbuatanku, aku mengakui nikmat-Mu kepadaku dan aku mengakui dosaku kepada-Mu, maka ampunilah aku. Sebab tidak ada yang dapat mengampuni dosa selain Engkau.”

Setelah melakukan salat taubat dengan tata cara yang sudah ditentukan dan berdzikir sesering mungkin, sebaiknya semakin menyadari kesalahan diri dan berjanji tidak akan melakukan perbuatan itu kembali.

Sumber: tempo.co

Tag:

Baca Juga

Mengenal VPN dan Manfaatnya untuk Keamanan Online
Mengenal VPN dan Manfaatnya untuk Keamanan Online
29 November dalam Catatan Sejarah Sumatra Barat
29 November dalam Catatan Sejarah Sumatra Barat
15 November dalam Catatan Sejarah Sumatra Barat
15 November dalam Catatan Sejarah Sumatra Barat
12 November dalam Catatan Sejarah Sumatra Barat
12 November dalam Catatan Sejarah Sumatra Barat
11 November dalam Catatan Sejarah Sumatra Barat
11 November dalam Catatan Sejarah Sumatra Barat
Berita terbaru dan terkini hari ini: Arief Muhammad buka rumah makan Payakumbuah Masakan Minag di Tangerang, Banten.
Arief Muhammad Buka Rumah Makan Padang di Tangerang, Lokasinya Bekas Restoran Nan Gombang