Bank Nagari Kirim TRC dan Bantuan Awal untuk Korban Bencana Sumbar

Bank Nagari Kirim TRC dan Bantuan Awal untuk Korban Bencana Sumbar

Bank Nagari salurkan bantuan untuk korban bencana. (Foto: Dok. Humas)

Langgam.id - Bencana alam yang melanda beberapa wilayah di Sumatera Barat (Sumbar) dalam beberapa hari terakhir mengundang kepedulian Bank Nagari. Melalui Tim Reaksi Cepat Bank Nagari Tanggap Bencana (TRC BNTB), Bank Nagari bergerak cepat untuk membantu para korban terdampak.

Sebagai bentuk kepedulian dan dukungan, Bank Nagari telah menyerahkan bantuan awal di berbagai posko penanganan dampak bencana di beberapa wilayah, seperti di Bukik Batabuah, Kenagarian IV Koto Balingka, dan Koto Tuo, Kab. Agam.

Kemudian, Kayu Kubu, Kota Bukittinggi, serta Sungai Jambu, Manunggal, dan Rambatan, Kabupaten Tanah Datar, pada Selasa (14/5/2024).

Bantuan awal ini diserahkan langsung oleh para Pimpinan Bank Nagari di berbagai daerah, seperti Benni Warlis (Pjs Komisaris Utama Bank Nagari), Tasman (Pemimpin Bank Nagari Cabang Bukittinggi), Musa Adi Guna (Pemimpin Bank Nagari Cabang Lubuk Basung), Fauzan (Pemimpin Bank Nagari Batusangkar), Fadhli (Pemimpin Bank Nagari Cabang Lintau), Fitri Bahreni (Pemimpin Bank Nagari Cabang Syariah Payakumbuh), Dewi Purnama (Pemimpin Bank Nagari Cabang Syariah Batusangkar), dan Nong Yendra (Wakil Pemimpin Bank Nagari Cabang Bukittinggi).

Bantuan yang diserahkan berupa kebutuhan darurat untuk mendukung proses operasional penanganan dampak bencana di berbagai posko yang dibangun oleh tim gabungan tanggap darurat bencana. Upaya ini merupakan bentuk komitmen Bank Nagari untuk selalu hadir dan membantu masyarakat di tengah situasi sulit. (*/Fs)

Baca Juga

Bank Nagari Cabang Pembantu Tarusan Resmi Naik Status, Kini Bisa Salurkan Kredit
Bank Nagari Cabang Pembantu Tarusan Resmi Naik Status, Kini Bisa Salurkan Kredit
Segera Ajukan KPR, Bank Nagari Hadirkan Promo Hadiah Peralatan Rumah Tangga
Segera Ajukan KPR, Bank Nagari Hadirkan Promo Hadiah Peralatan Rumah Tangga
Cek Fakta: Klaim Link Kupon Undian Berhadiah Gratis Bank Nagari Tidak Benar
Cek Fakta: Klaim Link Kupon Undian Berhadiah Gratis Bank Nagari Tidak Benar
Dukung Ketersediaan Air Bersih, Bank Nagari Serahkan 1 Unit Mobil Tangki untuk Perumda AM Padang
Dukung Ketersediaan Air Bersih, Bank Nagari Serahkan 1 Unit Mobil Tangki untuk Perumda AM Padang
Awal 2025, Bank Nagari Tawarkan Promosi Spesial untuk ASN dan Pensiunan
Awal 2025, Bank Nagari Tawarkan Promosi Spesial untuk ASN dan Pensiunan
Layanan Perbankan, Bank Nagari Jalin Kerjasama dengan PT AKSI
Layanan Perbankan, Bank Nagari Jalin Kerjasama dengan PT AKSI