Bank Nagari Imbau Waspadai Vandalisme ATM, Pengguna Diminta Periksa Mesin Sebelum Transaksi

Jabatan Gusti Chandra sebagai Direktur Kredit dan Syariah merangkap tugas Pjs Direktur Utama (Dirut) dan seluruh Direksi Bank Nagari,

Kantor pusat Bank Nagari. [Foto: Dok. Humas BN]

Langgam.id— Bank Nagari mengeluarkan imbauan kepada seluruh nasabah untuk meningkatkan kewaspadaan saat menggunakan mesin Anjungan Tunai Mandiri (ATM). Hal ini menyusul maraknya laporan tindakan vandalisme berupa penyisipan benda asing atau ganjal pada bagian pembaca kartu (card reader) ATM dalam beberapa waktu terakhir.

Direktur Utama Bank Nagari, Gusti Candra, menegaskan bahwa keamanan transaksi nasabah menjadi prioritas utama pihaknya. Ia mengungkapkan keprihatinan atas insiden tersebut dan meminta masyarakat lebih berhati-hati saat bertransaksi.

“Kami menerima sejumlah laporan terkait upaya sabotase terhadap mesin ATM, khususnya melalui teknik ganjal pada card reader. Ini sangat merugikan nasabah dan berpotensi menimbulkan kebocoran data atau penyalahgunaan kartu,” ujar Gusti Candra dalam keterangan resmi, Jumat (30/5/2025).

Gusti menjelaskan bahwa pihaknya telah memperkuat sistem pengawasan dan mempercepat respons teknis untuk menangani laporan masyarakat. Namun, ia menekankan bahwa partisipasi aktif pengguna ATM sangat dibutuhkan guna mencegah kejadian serupa.

Bank Nagari merilis lima langkah penting yang dapat dilakukan nasabah untuk menjaga keamanan saat menggunakan ATM:

  1. Periksa Kondisi Mesin Sebelum Menggunakan
    Pastikan tidak ada benda mencurigakan, ganjal, atau modifikasi di area card reader dan sekeliling mesin.
  2. Laporkan Kejanggalan ke Call Center 150234
    Setiap bentuk kerusakan atau hal yang mencurigakan harus segera dilaporkan untuk penanganan lebih lanjut.
  3. Gunakan Mesin ATM di Tempat Terpercaya
    Pilih lokasi yang resmi, terang, dan ramai guna meminimalkan risiko kriminal.
  4. Jaga Kerahasiaan Data Pribadi
    Tutupi keypad saat memasukkan PIN dan jangan tinggalkan kartu atau informasi pribadi tanpa pengawasan.
  5. Hindari Mesin yang Dicurigai Bermasalah
    Bila menemukan tanda-tanda mesin terganggu atau dimodifikasi, lebih baik menghindari penggunaan dan segera melapor.

“Kami sangat mengapresiasi peran serta nasabah dalam menjaga ekosistem layanan perbankan yang aman dan nyaman. Jangan ragu untuk melapor jika menemukan hal-hal mencurigakan di sekitar mesin ATM,” katanya.

Bank Nagari menegaskan komitmennya untuk terus meningkatkan perlindungan terhadap nasabah dan mengembangkan sistem keamanan yang lebih adaptif terhadap modus-modus kejahatan digital maupun fisik.(*/f)

Baca Juga

Kolaborasi CSR: PT Semen Padang dan Bank Nagari Dorong Pengelolaan Sampah Berkelanjutan
Kolaborasi CSR: PT Semen Padang dan Bank Nagari Dorong Pengelolaan Sampah Berkelanjutan
Bank Nagari Umumkan 3 Nama Lulus Uji Kompetensi Calon Dewan Pengawas Syariah
Bank Nagari Umumkan 3 Nama Lulus Uji Kompetensi Calon Dewan Pengawas Syariah
Bank Nagari Raih 2 Penghargaan Nasional dari BP Tapera
Bank Nagari Raih 2 Penghargaan Nasional dari BP Tapera
Bank Nagari Beri Promo Spesial Cashback Sambut Hari Sumpah Pemuda
Bank Nagari Beri Promo Spesial Cashback Sambut Hari Sumpah Pemuda
Modus Penipuan Undian, Dirut Bank Nagari Ingatkan Nasabah Waspadai Akun Palsu
Modus Penipuan Undian, Dirut Bank Nagari Ingatkan Nasabah Waspadai Akun Palsu
Bank Nagari Ingatkan Nasabah Waspadai Akun Palsu dan Modus Penipuan Undian
Bank Nagari Ingatkan Nasabah Waspadai Akun Palsu dan Modus Penipuan Undian