Banjir Rob Rendam Kawasan Tabiang

Banjir Rob Rendam Kawasan Tabiang

Foto: Afdal

Langgam.id – Banjir rob akibat air laut pasang merendam puluhan rumah di Kelurahan Parupuak Tabiang, Kecamatan Koto Tangah, Kota Padang, Sumatra Barat (Sumbar), Minggu (7/11/2021) malam.

Kawasan paling terdampak banjir rob adalah RT.04 RW XII, sedikitnya ada 25 rumah yang menuju pantai Parupuak Tabiang yang terendam banjir rob.

“Dalam minggu ini, sudah dua kali komplek ini terendam banjir rob. Yang pertama pada Jumat malam lalu. Dan sekarang,”ujar Revaldi salah seorang warga setempat saat ditemui langgam.id.

Ia menambahkan, ketinggian banjir rob ini menurutnya berfariasi. Hal ini ia lihat dari beberapa titik banjir rob.

“Lokasi sini sangat dekat dengan pantai, di pantai saya rasa sudah setinggi lutut orang dewasa,”ungkapnya.

Secara terpisah, Ronal sala seorang warga sekitar juga menyebutkan banjir rob sudah memasuki rumahnya.

“Banjir sudah masuk dirumah saya, bulan-bulan seperti ini sudah biasa banjir rob dikawasan pantai,”jelasnya.

“Banjir rob saya rasa cepat surut, tapi dampak banjir rob ini sangat besar. Seperti kerusakan pada motor karna air laut ,”sambungnya.

Dari pengamatan reporter langgam.id di lokasi, banjir rob membawa beberapa sampah di sekitaran rumah warga. Selain itu, Banjir semakin meluas di komplek tersebut.

Baca Juga

Ahli Waris Korban Bencana 2025 di Padang Pariaman Terima Santunan
Ahli Waris Korban Bencana 2025 di Padang Pariaman Terima Santunan
TNI AD sudah memasang lima jembatan bailey di Tanah Datar. Pemasangan ini dilakukan karena jembatan sebelumnya diterjang banjir bandang
TNI AD Bangun Jembatan Armco di Salimpauang
Kasus dugaan korupsi pengadaan alat laboratrium Universitas Andalas (Unand) menimbulkan kerugian negara mencapai Rp3,571 miliar
MMB Unand Raih Akreditasi Pertama, Langkah Awal Membangun Ilmu Kebencanaan yang Relevan
Mendagri Muhammad Tito Karnavian mengumpulkan kepala daerah se-Sumatra Barat pada Selasa (13/1/2026) di Auditorium Gubernur Sumbar.
4 Daerah di Sumbar Masih Butuh Perhatian Lebih dalam Percepatan Pemulihan Pascabencana
AMSI menyampaikan duka cita mendalam atas bencana banjir bandang dan tanah longsor dahsyat yang melanda berbagai wilayah
Kerugian Pascabencana di Agam Capai Rp7,99 Triliun
6 Korban Galodo Tanpa Identitas Dimakamkan di TPU Sungai Jariang
6 Korban Galodo Tanpa Identitas Dimakamkan di TPU Sungai Jariang