Banjir Rob Rendam Kawasan Tabiang

Banjir Rob Rendam Kawasan Tabiang

Foto: Afdal

Langgam.id - Banjir rob akibat air laut pasang merendam puluhan rumah di Kelurahan Parupuak Tabiang, Kecamatan Koto Tangah, Kota Padang, Sumatra Barat (Sumbar), Minggu (7/11/2021) malam.

Kawasan paling terdampak banjir rob adalah RT.04 RW XII, sedikitnya ada 25 rumah yang menuju pantai Parupuak Tabiang yang terendam banjir rob.

"Dalam minggu ini, sudah dua kali komplek ini terendam banjir rob. Yang pertama pada Jumat malam lalu. Dan sekarang,"ujar Revaldi salah seorang warga setempat saat ditemui langgam.id.

Ia menambahkan, ketinggian banjir rob ini menurutnya berfariasi. Hal ini ia lihat dari beberapa titik banjir rob.

"Lokasi sini sangat dekat dengan pantai, di pantai saya rasa sudah setinggi lutut orang dewasa,"ungkapnya.

Secara terpisah, Ronal sala seorang warga sekitar juga menyebutkan banjir rob sudah memasuki rumahnya.

"Banjir sudah masuk dirumah saya, bulan-bulan seperti ini sudah biasa banjir rob dikawasan pantai,"jelasnya.

"Banjir rob saya rasa cepat surut, tapi dampak banjir rob ini sangat besar. Seperti kerusakan pada motor karna air laut ,"sambungnya.

Dari pengamatan reporter langgam.id di lokasi, banjir rob membawa beberapa sampah di sekitaran rumah warga. Selain itu, Banjir semakin meluas di komplek tersebut.

Baca Juga

Pohon Tumbang Timpa Pengendara Motor di Padang
Pohon Tumbang Timpa Pengendara Motor di Padang
Dinsos Sumbar menyalurkan ribuan kilogram beras reguler serta jenis kebutuhan logistik lain bagi warga terdampak banjir yang melanda
Pemprov Sumbar Salurkan Bantuan Bagi Warga Terdampak Banjir di 2 Daerah
UNAND Sekarang Punya Magister Manajemen Bencana
UNAND Sekarang Punya Magister Manajemen Bencana
Curah hujan tinggi disertai angin ribut (siklon) menyebabkan banjir dan longsor di beberapa daerah di Kabupaten Sijunjung, Kamis (27/2/2025).
Hujan Deras, Sejumlah Wilayah di Sijunjung Dilanda Banjir dan Longsor
Banjir dan longsor melanda Kabupaten Limapuluh Kota. Dua bencana tersebut disebabkan tingginya intensitas hujan sejak Rabu hingga
Banjir dan Longsor Landa Limapuluh Kota, Akses Jalan Sumbar-Riau Sempat Terputus
Hujan deras disertai angin kencang melanda Kabupaten Solok, Sumbar, sejak Rabu hingga Kamis (26-27/2/2025). Akibatnya sembilan daerah
9 Daerah di Kabupaten Solok Dilanda Banjir, Longsor dan Pohon Tumbang