Balmon Padang Luncurkan Fasilitas Radio Tanggap Bencana di Sumbar

Langgam.id – Balai Monitor Spektrum Frekuensi Radio Kelas II Padang (Balmon Padang) menggelar acara Sosialisasi Dukungan Komunikasi Radio Kebencanaan di Sumatera Barat, Selasa (17/9/2024).

Kepala Balmon Kelas II Padang, M. Helmi, menyampaikan bahwa Balmon Padang bertanggung jawab atas penyediaan sarana dan prasarana frekuensi radio untuk mendukung komunikasi kebencanaan di Sumatera Barat.

Salah satu infrastruktur yang telah disiapkan adalah repeater komunikasi radio yang ditempatkan di Puncak Singgalang, Kabupaten Tanah Datar. Infrastruktur ini siap mendukung kelancaran komunikasi tanggap bencana kapan saja diperlukan.

Pada kegiatan kali ini juga dilakukan simulasi penggunaan komunikasi radio pada frekuensi tanggap bencana yang telah ditetapkan pemerintah. Simulasi ini menunjukkan keberhasilan komunikasi antara Balmon Padang dengan BPBD Kabupaten Agam dan BPBD Kabupaten Tanah Datar, dengan hasil penerimaan informasi yang baik dan mendukung penanggulangan bencana

Acara ini dibuka oleh Direktur Operasi Sumber Daya Ditjen SDPPI, Kementerian Kominfo, Dwi Handoko, yang sekaligus meresmikan fasilitas radio dukungan komunikasi kebencanaan untuk wilayah Sumatera Barat dan sekitarnya.

Acara tersebut dihadiri oleh berbagai pemangku kepentingan kebencanaan di Sumbar, termasuk BPBD, Kantor SAR, TNI, Polri, lembaga penyiaran, serta komunitas tanggap bencana.

Diharapkan melalui sosialisasi ini, para pemangku kepentingan semakin memahami dan siap memanfaatkan fasilitas radio tanggap bencana yang telah tersedia, sehingga respons terhadap bencana di Sumatera Barat dapat lebih cepat dan dampaknya diminimalisir. (DH/Fs)

Baca Juga

Satpol PP menertibkan sejumlah PKL yang berjualan di atas fasum seperti trotoar dan badan jalan di kawasan Pasar Raya Padang Blok IV,
Satpol PP Tertibkan PKL yang Jualan di Fasum Kawasan Pasar Raya Padang Blok IV
PT Kereta Api Indonesia (Persero) Divisi Regional II Sumatra Barat melayani sebanyak 1.978.241 penumpang sepanjang tahun 2025.
Penumpang Kereta Api di Sumbar Naik 16,6 Persen di 2025, Stasiun Padang Paling Ramai
Dharmasraya, Annisa Suci Ramadhani, menerima Penghargaan Upakarya Wanua Nugraha Tahun 2025 dari Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal,
Bupati Dharmasraya Terima Penghargaan Upakarya Wanua Nugraha 2025 dari Mendes
Kementerian Pekerjaan Umum (PU) terus bergerak mempercepat pemulihan infrastruktur guna mendukung kembali aktivitas masyarakat terdampak
664 Unit Infrastruktur Terdampak Bencana Sumbar, Kementerian PU Percepat Pemulihan
Minang Halal Fest 2026 Resmi Dibuka, Gubernur: Upaya Penguatan Ekonomi Syariah Sumbar
Minang Halal Fest 2026 Resmi Dibuka, Gubernur: Upaya Penguatan Ekonomi Syariah Sumbar
Bupati Tanah Datar Temui COO Danantara, Dorong Percepatan Infrastruktur dan Pariwisata Daerah
Bupati Tanah Datar Temui COO Danantara, Dorong Percepatan Infrastruktur dan Pariwisata Daerah