Atlet Paralimpiade Tokyo 2020 Terima Bonus, Peraih Emas Dapat Rp5,5 Miliar

Langgam.id-bonus atlet

Presiden Joko Widodo bertemu dengan para atlet Paralimpiade Tokyo 2020. [foto: IG @ispresiden]

Langgam.id – Pemerintah memberikan sejumlah bonus bagi para atlet beserta ofisial yang ikut berpartisipasi dalam kegiatan Paralimpiade Tokyo 2020.

Secara rinci, pemerintah memberikan bonus kepada atlet yang berhasil mendapatkan medali emas sebesar Rp5,5 miliar.

Kemudian, bonus kepada atlet yang berhasil mendapatkan medali perak sebesar Rp2,5 miliar. Bagi atlet yang mendapatkan medali perunggu diberikan bonus sebesar Rp1,5 miliar.

Tak hanya itu, pemerintah juga akan memberikan sejumlah bonus yang diberikan kepada seluruh atlet yang tidak mendapatkan medali dalam ajang olahraga internasional di atas.

“Bonus juga akan diberikan kepada para atlet non peraih medali dan pelatihnya, tetapi jumlahnya tidak saya sebutkan di sini,” ujar Presiden Joko Widodo melalui siaran virtual yang ditayangkan akun YouTube Sekretariat Presiden (Setpres) pada Jumat (17/9/2021).

Pada kesempatan itu, Jokowi mengapresiasi para atlet yang telah berlaga dalam ajang olahraga internasional Paralimpiade Tokyo 2020 yang diselenggarakan beberapa waktu yang lalu.

“Saya mengapresiasi setinggi-tingginya atas perjuangan dan kerja keras saudara-saudara di Paralimpiade Tokyo,” ujar Jokowi.

Ia mengatakan, bahwa prestasi yang ditorehkan oleh para atlet Paralimpiade Tokyo sangat membanggakan seluruh masyarakat di tanah air.

Hal ini karena, perolehan medali yang didapatkan oleh atlet yang berlaga jumlahnya lebih banyak dibandingkan pada tahun-tahun sebelumnya.

Jokowi mengunkapkan, perolehan didapatkan oleh para atlet Paralimpiade yang berlaga pada berbagai ajang kompetisi olahraga dapat menbawa dampak positif.

Sehingga, dapat memotivasi seluruh lapisan masyarakat untuk mengikuti jejak langkah para atlet yang telah menorehkan prestasi pada ajang olahraga.

“Ini adalah sebuah lompatan dan saudara mampu membuktikan bisa dan mampu bersaing di kancah global,” ucap Jokowi.

 

Tag:

Baca Juga

PT Semen Padang Perkuat Dominasi Pasar dan Kemitraan di Riau
PT Semen Padang Perkuat Dominasi Pasar dan Kemitraan di Riau
Badan Penanggulangan Bencana Daerah atau BPBD melaporkan 15 nagari di tujuh kecamatan di Kabupaten  Padang Pariaman kembali terendam banjir
Update Banjir Padang Pariaman: 15 Nagari di Tujuh Kecamatan Terdampak
Menteri Ekonomi Kreatif (Menekraf) Teuku Riefky Harsya menikmati makan bajamba bersama Bupati Eka Putra dan Wakil Bupati (Wabup)
Menekraf Ikut Nikmati Makan Bajamba, Puji Masakan Khas Tanah Datar
Peringati HKN, SPH Berikan Pemahaman Soal Pengelolaan Emosi pada Remaja
Peringati HKN, SPH Berikan Pemahaman Soal Pengelolaan Emosi pada Remaja
Strategi Pemprov Sumbar Genjot Pendapatan Daerah di Tengah Kontraksi Pertumbuhan dan Lesunya Pasar Otomotif
Strategi Pemprov Sumbar Genjot Pendapatan Daerah di Tengah Kontraksi Pertumbuhan dan Lesunya Pasar Otomotif
UIN Imam Bonjol Padang melepas 30 peserta Student Writing Academy untuk mengikuti program penguatan literasi akademik di Sleman.
UIN IB Lepas 30 Peserta Student Writing Academy Ikuti Program Penguatan Literasi Akademik